RADARBEKASI.ID, BEKASI – SMPN 1 Cikarang Utara (Cikarut) Kabupaten Bekasi kini memiliki panggung kreasi dan seni. Ini merupakan hasil kolaborasi antara komite sekolah bersama orangtua murid.
Panggung kreasi dan seni yang dinamakan Pankreas Kijara (Ki Hajar Dewantara) diresmikan berbarengan dengan kegiatan pentas seni dan perayaan kelulusan 431 siswa kelas 9, pada Kamis (15/6).
Acara ini dihadiri komite, koordinator kelas, wali murid, siswa kelas 7 dan 8, beserta guru dan staf tata usaha. Untuk memeriahkan kegiatan tersebut, panitia menghadirkan bintang tamu JK Skankin Reggae dengan genre Reggae. Tidak lupa persembahan tari tradisional dan modern dari siswa SMPN 1 Cikarang Utara.
Adapun dana Pankreas Kijara dan acara perayaan kelulusan ini berasal dari sumbangan siswa sebesar Rp385 ribu per orang dibantu alumni. Dari sumbangan itu, siswa yang lulus mendapatkan buku, medali, dan makan.
Namun demikian, tidak seluruh siswa menyumbang Rp385 ribu. Dari total 431 siswa, yang membayar penuh sebanyak 400 siswa. Sisanya 31 siswa menyumbang sesuai dengan kemampuannya. Meskipun demikian, tetap mendapat perlakuan yang sama.
Dana yang terkumpul dari siswa sebesar Rp55 juta. Sedangkan dari alumni sekitar Rp40 juta. Adapun pembangunan Pankreas sekitar Rp80 jutaan.
Dana sumbangan tersebut dikelola oleh komite sekolah dibantu bidang sarana dan prasarana serta diawasi orangtua murid dengan mengedepankan prinsip transparansi dan akuntabel.
“Seluruh uang yang masuk melalui transfer rekening komite maupun tunai direkapitulasi secara terbuka dan diawasi langsung wali murid yang bertugas sebagai koordinator kelas. Seluruh laporan pemasukan dan pengeluaran secara rutin disampaikan melalui WhatsApp Group di kelas masing-masing, sehingga pengawasan yang berlapis ini akan memberi kepercayaan tersendiri kepada Komite Sekolah,” jelas Ketua Komite SMPN 1 Cikarang Utara, Septiana.
BACA JUGA: Prapendaftaran PPDB Kota Bekasi, Pendaftar Terkendala Syarat KK Barcode
Diharapkan dengan pola seperti ini, wali murid secara tidak langsung turut serta dalam peningkatan pembangunan pendidikan, terutama dalam penyediaan fasilitas yang tidak bisa didanai BOS atau kebutuhan lainnya yang bersifat mendesak.
“Komite SMPN 1 Cikarang Utara juga sudah melakukan upaya melalui proposal CSR, meskipun hingga saat ini belum ada perusahaan yang turut serta berpartisipasi,” tukasnya.
Sementara, Kepala SMPN 1 Cikarang Utara, Bandi Subandi, menyatakan sangat bersyukur dan berterimakasih kepada komite sekolah untuk bersama-sama mengajak wali murid memikirkan peningkatan mutu pendidikan melalui pembangunan panggung kreasi dan seni ini.
“Panggung ini sangat bermanfaat dan dapat digunakan ekskul dalam jangka panjang, sehingga anak-anak yang tertarik pada kesenian dapat berlatih dengan nyaman,” ungkapnya.
Kepada alumni, Bandi berpesan, agar bisa belajar lebih giat lagi di jenjang pendidikan selanjutnya. (oke)