Berita Bekasi Nomor Satu

Eks Ketua KPU Jajang Bakal Duduki Sekretaris DPD NasDem Kabupaten Bekasi, Gantikan Endang Suherman

Eks Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Eks Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin, bakal menduduki posisi Sekretaris DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bekasi 2024.

Hal ini terjadi setelah DPD Partai NasDem Kabupaten Bekasi melakukan penyegaran di beberapa posisi untuk menghadapi Pilkada. Jajang akan menggantikan posisi Endang Suherman sebagai Sekretaris DPD Partai NasDem.

Kepada Radar Bekasi, Jajang mengungkapkan bahwa setelah Pemilu 2024 dirinya dipanggil oleh DPD Partai NasDem. Dalam pemanggilan tersebut, ia ditanya mengenai hasrat untuk mengambil peran politik di Kabupaten Bekasi.

Jajang mengatakan bahwa peran politik ini merupakan bagian dari pengabdiannya di Kabupaten Bekasi. Setelah perbincangan yang panjang, akhirnya Partai NasDem tertarik dan akan mengakomodir dirinya dalam struktur partai.

Namun, ketika ditanya mengenai posisinya sebagai Sekretaris DPD, Jajang masih enggan berbicara banyak. Pasalnya, hingga kini belum ada SK penugasan untuk dirinya di posisi tersebut.

“SK belum ada, perubahan belum ada, di NasDem itu hari ini Sekretaris masih Pak Endang Suherman. Tidak ada pemberhentian untuk Pak Endang Suherman, tidak ada pengangkatan untuk saya. Poinnya, saya belum bisa menyampaikan apakah betul, saya nanti di salah satu partai politik atau tidak, saya tidak bisa ngomong sekarang, takutnya mendahului takdir,” ungkapnya.

BACA JUGA: DPC Partai NasDem Kompak Dukung Siqom Maju Pilkada Kabupaten Bekasi

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Bekasi, Marjaya Sargan, mengatakan bahwa menjelang Pilkada memang ada sedikit perbaikan atau pergantian struktur di tingkat DPD.

Pasca Pemilu 2024, ada beberapa pengurus yang tidak aktif sehingga diperlukan penyegaran. Partai yang dipimpinnya ingin serius menghadapi Pilkada Kabupaten Bekasi.

“Strukturisasi ini buat penyegaran saja sebenarnya, karena memang di struktur ini pasca Pemilu kemarin ada yang tidak aktif. Ini menjadi fenomena yang biasa dalam struktur organisasi kepartaian. NasDem ini ingin serius untuk menatap Pilkada,” tuturnya.

Penyegaran dilakukan pada posisi-posisi krusial di DPD. Mustakim, anggota DPRD Kabupaten Bekasi terpilih, akan menduduki posisi Bapilu menggantikan Dede Iswandi. Kemudian, posisi Sekretaris akan dipegang oleh Jajang Wahyudin menggantikan Endang Suherman. Penyegaran juga dilakukan di beberapa posisi Wakil Ketua Bidang.

“Nggak secara masif pergantiannya, dari 38 pengurus paling 20 sampai 30 persen. Hanya titik krusial, seperti Bapilu, Sekretaris, dan beberapa wakil ketua bidang,” katanya.

Marjaya menjelaskan bahwa pergantian di posisi sekretaris ini terjadi setelah Endang Suherman diminta khusus untuk naik ke provinsi oleh Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat, Saan Mustopa. Dengan situasi ini, Marjaya melihat Jajang Wahyudin sebagai sosok yang paling tepat untuk menduduki posisi tersebut.

BACA JUGA: NasDem Terima Dua Pendaftar Bacabup-Bacawabup Bekasi

“Kang Endang Suherman diminta khusus untuk naik ke provinsi. Sehingga yang paling tepat untuk saat ini nama Kiai Jajang. Karena berdasarkan pengalaman beliau di dunia politik, saya rasa kiai Jajang orang yang tepat untuk membantu saya agar bisa berakresiasi di Pilkada ini,” ungkapnya.

“Pada Senin kemarin kita sudah kirim surat ke DPW terkait struktur. Namun sampai saat ini SK itu belum keluar, sehingga Kang Endang masih menjabat sekretaris. Tinggal menunggu waktu saja paling,” sambungnya. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin