RADARBEKASI.ID, BEKASI – Proses verifikasi bakal calon ketua umum (caketum) KONI Kota Bekasi memasuki hari terakhir Senin (20/2/2023), dua hari jelang Musyawarah Kota (Musorkot) yang dijadwalkan pada Rabu, 22 Februari 2023.
Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua Umum KONI Kota Bekasi Abdul Khoir membenarkan kemarin menjadi proses terakhir verifikasi dan hasilnya akan segera di plenokan.
“Habis verifikasi, kita akan rapat pleno rapat tim. Kita akan menandatangani berita acara untuk menentukan Balon mana memenuhi syarat, tidak memenuhi syarat dan tidak mengembalikan formulir,” kata Khoir saat dihubungi Radar Bekasi, Senin (20/2/2023).
Ketika ditanya lebih jauh, siapa saja bakal calon yang tidak mengembalikan formulir dan terkait hasil verifikasi final, pihaknya mengaku tak akan diumumkan ke publik namun akan disampaikan pada agenda Musorkot KONI Kota Bekasi esok.
“Hasil verifikasi tidak kita umumkan ke publik. Karena beberapa hari yang lalu sudah kita sampaikan. Tapi kita akan sampaikan ke pimpinan sidang. Bagi yang memenuhi syarat maupun yang tidak memenuhi syarat serta tidak mengembalikan formulir,” ucapnya.
Nantinya, lanjut dia, pada saat Musorkot tim penjaringan akan menyampaikan hasilnya. “Baru di situlah dikatakan resmi. Tanggal 22 Februari akan kita sampaikan di Musorkot. Jadi yang mengumumkan dan mengabarkan saat Musorkot,” ungkapnya.
BACA JUGA: Kembalikan Formulir Pendaftaran Balon KONI, Plt Wali Kota Bilang Begini
Sejauh ini Tri Adhianto yang juga Plt Wali Kota Bekasi digadang-gadang jadi salah satu calon kuat. Sebelumnya, dukungan puluhan cabor juga sempat dilakukan di salah satu rumah makan di wilayah Kota Bekasi. Hingga saat ini Tri diklaim memiliki dukungan 37 cabang olahraga. Bahkan, Ketua Umum Persipasi ini juga sempat diisukan bakal menduduki kursi Ketua KONI Kota Bekasi lewat proses aklamasi.
Saat dikonfirmasi, Tri Adhianto mengaku ada sejumlah program yang menjadi konsentrasinya ketika dipercaya menakhodai KONI Kota Bekasi. Pertama pemenuhan sarana dan prasarana olahraga di Kota Bekasi. Rencananya, ke depan ia menargetkan setiap Pengurus Cabang (Pengcab) memiliki sekretariat.
Disamping itu, ia juga akan mempersiapkan asrama atlet yang dapat dipergunakan oleh seluruh atlet Kota Bekasi. “Dan kita siapkan nanti, Insyaallah kita bangunkan asrama atlet yang nanti akan melakukan pemusatan olahraga,” katanya, Senin (20/2/2023).
BACA JUGA: 6 Balon Ketua KONI Kembalikan Formulir Pendaftaran
Stadion Patriot Candrabhaga sebagai pusat aktivitas olahraga juga akan ditata, dipercantik. Area di sekitar stadion akan ditata menjadi lokasi berkumpul masyarakat.
“Dan tentunya kita akan lebih percantik lagi stadion yang ada, kawasan olahraga kita, sehingga menjadi satu tempat destinasi buat anak-anak nongkrong dan lain sebagainya,” tambahnya.
Diketahui sebelumnya 6 dari 15 bacalon sudah mengembalikan formulir pendaftaran. Di antaranya, Hj. Ekowati, Hedi Yustaja, Gilang Oktoriansyah, Tri Adhianto Tjahyono, Sudi Hartono dan Arif Rahman Hakim. (pay)