Berita Bekasi Nomor Satu

PTM di Kabupaten Bekasi Didominasi Sekolah Swasta

CUCI TANGAN: Siswa SMKN 1 Tambelang mencuci tangan di wastafel sebelum mengikuti PTM secara terbatas. ISTIMEWA
CUCI TANGAN: Siswa SMKN 1 Tambelang mencuci tangan di wastafel sebelum mengikuti PTM secara terbatas. ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Sejumlah satuan pendidikan tingkat SMA dan SMK negeri maupun swasta di Kabupaten Bekasi telah mulai melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas. Pelaksanaan PTM didominasi oleh sekolah swasta.

Kepala Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Wilayah III Asep Sudarsono menjelaskan, PTM tingkat SMA dan SMK di Kabupaten Bekasi sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Pj Bupati Bekasi.

“SK telah dikeluarkan pada 31 Agustus, setelah itu kami tindaklanjuti dengan surat edaran untuk sekolah mempersiapkan PTM,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Selasa (14/9).

Menurutnya, pada 6 September 2021 sejumlah sekolah di Kabupaten Bekasi mulai melaksanakan PTM. Seperti halnya di Kota Bekasi, PTM di wilayah ini dibuka secara bertahap.

“Jadi bertahap, ada yang mulai pada tanggal 6 ada juga yang mulai Senin kemarin,” katanya.

Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kabupaten Bekasi Nopriandi mengungkapkan, pelaksanaan PTM di Kabupaten Bekasi lebih banyak di sekolah swata.

“Untuk SMK lebih banyak sekolah swasta yang sudah memulai PTMT, jadi untuk negeri masih sedikit sekali,” terangnya.

Menurut data yang dihimpun MKKS SMK Kabupaten Bekasi, jumlah satuan pendidikan yang sudah melaksanakan PTM sebanyak 40 sekolah. Rinciannya, 35 sekolah swasta dan 5 sekolah negeri.

“Data yang saya terima per 14 September, ada 40 sekolah yang sudah melaksanakan PTM. Sisanya mungkin akan dibuka pada minggu selanjutnya,” tuturnya.

Pelaksanaan PTM dimulai pada pukul 07.00 – 11.00 WIB. Adapun kapasitas siswa di kelas maksimal 50 persen atau 18 orang siswa per kelas.

“Pelaksanaan PTM dilakukan secara umum, maksimalnya 4 jam,” ucapnya.

Hal senada disampaikan oleh Ketua MKKS SMA Kabupaten Bekasi Didi Rosidi. Dikatakannya, PTM sudah dilaksanakan mulai 6 September 2021.

“Ada yang melaksanakan sejak 6 September, dan ada juga yang baru melaksanakan pada 13 September kemarin,” ujarnya.

Menurut data yang dihimpun MKKS SMA Kabupaten Bekasi, pelaksanaan PTM di dominasi oleh sekolah swasta. Satuan pendidikan yang sudah mulai PTM yakni 59 sekolah swasta dan 1 sekolah negeri.

“Mungkin sekolah swasta sudah lebih siap dan yakin melaksanakan PTM. Untuk negeri sudah siap juga, tetapi lebih ingin mematangkan persiapan,” pungkasnya. (dew/oke)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin