Berita Bekasi Nomor Satu

Berangus Pungli, Lenyapkan Diskriminasi

APEL :Warga binaan mengikuti apel di Lapas Kelas II A Bekasi Senin (27/5). ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Ratusan narapidana mengikuti apel warga binaan komitmen budaya tertib dan manusiawi yang dilaksanakan di lapangan Lapas Kelas IIA Bekasi, Senin (27/5/2024).

Lilik Sujandi, Inspektur Wilayah II selaku pembina apel menyampaikan, kegiatan ini dijadikan sarana penyampaian arahan dan penguatan terhadap komitmen budaya tertib dan manusiawi terhadap seluruh layanan yang berada di Lapas Bekasi.

“Warga binaan Lapas Bekasi berkomitmen untuk selalu menghormati petugas dan tidak melakukan tindak kekerasan terhadap narapidana lain atas alasan apapun,” kata Lilik dalam keterangannya.

Selain itu kata dia, warga binaan harus bisa menepati janji, tidak akan melakukan pelanggaran tata tertib, terlebih pelanggaran pidana seperti peredaran narkoba.

BACA JUGA: Terminal Bekasi Siapkan Belasan Armada Tambahan

“Bersikap hormat dan patuh terhadap penindakan yang dilakukan petugas dalam menjaga budaya tertib dan manusiawi,” imbuhnya.

Menurutnya, tidak ada warga binaan yang diistimewakan, semuanya rata dan tidak ada diskriminasi sesama warga binaan.

Lilik berharap warga binaan untuk selalu menaati. aturan dan siap di tindak apabila terdapat warga binaan yang melanggar aturan.

“Apabila terdapat pelanggaran petugas terhadap pungutan liar atau pungli terhadap pelayanan, harap bisa langsung dilaporkan,” tambahnya. (rez)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin