Berita Bekasi Nomor Satu

Simulasi KBM Tatap Muka Sulit Diterapkan

Sekretaris Disdik Kota Bekasi, Krisman Irwandi
Sekretaris Disdik Kota Bekasi, Krisman Irwandi
Sekretaris Disdik Kota Bekasi, Krisman Irwandi
Sekretaris Disdik Kota Bekasi, Krisman Irwandi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Simulasi Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka di sekolah pada masa pandemi Covid-19 mulai tahun ajaran 2020/2021 dinilai sulit diterapkan.

“Saya lihat untuk simulasi tatap muka sulit untuk diterapkan di semester genap ini, tapi kita lihat saja putusan yang dibuat oleh Disdik Kota Bekasi nanti,” ujar Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bekasi Krisman Irwandi kepada Radar Bekasi, Minggu (3/1).

Menurut Krisman, KBM semester genap di Kota Bekasi akan dimulai pada 18 Januari 2021. Pihaknya pun belum memutuskan sistem pembelajaran yang terapkan.

“Ini masih dirapatkan oleh pihak Disdik, jadi akan dilaksanakan secara daring atau blended learning kita belum bisa putuskan,” katanya.

Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Jatiasih Sugeng Susanto mengatakan, pihaknya belum mendapatkan arahan dari Disdik Kota Bekasi terkait metode pembelajaran pada semester genap.

“Kita belum tahu akan dilaksanakan secara daring atau blended learning, masih menunggu arahan dari Disdik,” pungkasnya. (dew) 

Solverwp- WordPress Theme and Plugin