Berita Bekasi Nomor Satu

Muscab PPP Pasca Lebaran

ILUSTRASI : Ketua DPC PPP Kota Bekasi, H Sholihin (berdiri), saat dalam suatu kegiatan. Dia mengaku siap maju menjadi calon ketua DPC PPP Kota Bekasi pada Muscab mendatang.ISTIMEWA/RADAR BEKASI
ILUSTRASI : Ketua DPC PPP Kota Bekasi, H Sholihin (berdiri), saat dalam suatu kegiatan. Dia mengaku siap maju menjadi calon ketua DPC PPP Kota Bekasi pada Muscab mendatang.ISTIMEWA/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bekasi bakal melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) Pasca Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2021 mendatang. Diharapkan dapat selesai dengan keputusan mufakat seperti kegiatan Muswil dan Muktamar yang sudah lebih dulu diselenggarakan sebelumnya.

“Muktamar telah selesai dilaksanakan secara musyawarah mufakat, begitu juga di Muswil Jabar telah selesai lakukan secara mufakat. Jadi, InsyaAllah pasca lebaran pun bisa gelar Musyawarah cabang secara mufakat,” kata bendahara Umum DPW PPP Jawa Barat, Mumahad Said.

Dia menjelaskan, musyawarah mufakat yang dimaksudnya adalah berkenaan dengan cara memutuskan pucuk pimpinan DPC PPP Kota Bekasi. Karena sebelumnya di Muktamar dan Muswil Jawa Barat dilaksanakan seperti itu, dan hasilnya kegiatan berjalan bisa berjalan dengan tenteram sambil saling silahturahmi antar sesama pengurus di seluruh wilayah.

“Di Muktamar Ketum dipilih secara mufakat, begitu pun Muswil Ibu Ade Yasin ditetapkan sebagai ketua DPW PPP Jabar dengan hasil mufakat dengan keputusan dipilih aklamasi. Jadi, harapan kami nanti Muscab pun dapat dilakukan secara mufakat di total 27 DPC se- Jawa Barat, termasuk kota Bekasi,” jelasnya.

Menurut dia, Musyawarah mufakat menjadi salah satu dari enam prinsip perjuangan dari partai ini, sehingga memang sudah layaknya untuk bisa dijunjung tinggi dan diterapkan di dalam kepengurusan sampai di tingkat yang paling bawah.

“Jadi, kalau buat saya pribadi jabatan itu tak jadi masalah, karena yang masalah itu ketika kita tak bisa berbuat baik kepada masyarakat khususnya demi kekompakan dan kesolidan partai,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Kota Bekasi, H Sholihin mengakui, kalau dirinya siap maju jika memang diminta untuk memimpin partai berlambang Ka’bah di Kota Bekasi. Tapi, dari agenda Muscab sendiri sampai sekarang ini masih menunggu proses penyerahan SK bagi kepengurusan terpilih di Muswil Jawa Barat.

“Jadi, kemungkinan Juli ya Muscab bisa kita laksanakan dan kalaupun diminta untuk maju saya siap untuk menjadi ketua DPC kembali,” singkatnya. (mhf)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin