Berita Bekasi Nomor Satu

5 Tips Masak Urap Agar Tak Gampang Basi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Urap salah satu sajian sayuran yang dapat ditemukan dalam berbagai versi di seluruh nusantara – terutama di Jawa, Bali dan Sumatera.

Urap kuliner umum yang lintss batas wilayah, menunjukkan fenomena penggunaan bahan (makanan lokal) yang berbeda meskipun dimulai dari unit yang sama.

Urap sendiri biasa diartikan sebagai masakan berupa rebusan sayuran seperti kangkung, bayam, kacang panjang, daun ketela pohon/singkong, daun kol, toge, wortel yang dicampur dengan bumbu dari parutan kelapa.

Berikut ini 5 tips masak sayur urap agar tak gampang basi:

1. Pilih Sayuran Segar

Pilih sayuran yang berkualitas tinggi dan masih segar agar hasil akhirnya enak. Setelah memasak sayuran biarkan dingin sebelum disimpan.

Ingatlah satu persatu atau berdasarkan jenisnya, karena ini bisa merusak sayuran dengan cepat, mengubah rasa, dan teksturnya tidak lagi sama.

Dan hindari juga menyimpan sayuran yang sudah dicampur dengan bumbu urap di kulkas, karena dapat menyebabkan sayur urap menjadi basi.

2. Pakai Kelapa Parut Segar

Anda dapat menggunakan parutan kelapa muda segar jika ingin membuat urapi sebagai kaldu.

3. Masak Kelapa Muda dengan Bumbu

Sayur urap perlu dimasak dengan bumbu halus dan air supaya tidak cepat basi. Cara memasaknya cukup disangrai sampai airnya menyusutnya.

4. Kukus Kelapa Muda

Bumbu urap sebaiknya dikukus terlebih dahulu jika tidak ingin langsung memakannya. Dapat membuatnya lebih awet dan tidak cepat basi. Jadi kamu bisa menikmati hari esok.

5. Penyimpanan Bumbu Urap

Selain dari proses memasak, penyimpanan bumbu urap juga dapat memengaruhi ketahanannya. Setelah dimasak, bumbu urap dapat didinginkan lalu dikemas dalam plastik kecil kemudian tempatkan di kulkas.

Inilah 5 tips masak sayur urap agar tak gampang basi. Mudahkan? (mg3)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin