Berita Bekasi Nomor Satu

Detik-Detik Pedagang Kelontong di Rawalumbu Ditemukan Tewas di Tokonya

Petugas Kepolisian Polres Metro Bekasi menyambangi lokasi pembunuhan terhadap pemilik toko kelontong di Jalan Raya Mustikasari, Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi, Jumat (11/11).

RADARBEKASI.ID, RAWALUMBU – Peristiwa tewasnya pedagang kelontong di tokonya menggegerkan warga sekitar, Jumat (11/11) pagi tadi. Biasanya, korban sudah buka pukul 07.00, tapi hari ini toko masih tutup meski sinar matahari sudah tinggi.

Hotma Manulang, warga sekitar menuturkan, toko kelontong di Jalan Mustikasari, Pengasinan, Rawalumbu, pagi itu masih tutup. Sementara warga yang akan berbelanja heran lantaran biasanya toko sudah buka.

“Awalnya ada orang mau belanja di situ (toko) terus bertanya, om kok belum buka, ya biasanya jam 7 udah buka. Udah gitu ada lagi orang yang mau belanja yang biasa belanja ke dia udah gitu datang ke saya, saya lagi di sini. Dia bilang om-om lihat dulu itu pak Silalahi kayaknya ada kejadian di situ, apa dia masih hidup,” cerita Hotma.

Lebih lanjut, ia juga berkomunikasi dengan para pembeli. Calon pembeli menyarankan dirinya untuk melongok ke dalam toko, karena khawatir ada sesuatu terjadi yang tidak diinginkan.

“Udah gitu gara-gara ini, tetangga bilang kalau masih hidup ya, mau saya bawa ke rumah sakit. Saya bergegas dan masuk dari pintu belakang,” ungkap Hotma lagi.

Begitu di dalam toko, Hotma mendapatkan isteri korban sudah dalam kondisi teriak-teriak histeris karena ada kepulan asap dari dalam toko.

Hotma yang melihat ada kepulan asap dari dalam toko, langsung keluar dan mencari ember berisi air dan selang memadamkan kepulan asap.

“Isteri korban sudah ada di dalam. Suaminya sudah meninggal dalam posisi tangan dan kakinya terikat. Sejumlah uang di laci hilang, entah jumlahnya berapa,” tandasnya. (pay)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin