Berita Bekasi Nomor Satu

Tangani Gempa Cianjur dan Banjir Rob Muaragembong

BERI PENGARAHAN : Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, memberi pengarahan terkait kebencanaan yang menimpa warga Kecamatan Muaragembong, saat penanganan gempa di Kabupaten Cianjur, yang memakan korban cukup banyak. DOK.HUMAS/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, telah menginstruksikan kepada Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi, untuk melakukan penanganan semaksimal mungkin terkait banjir rob yang menimpa warga Kecamatan Muaragembong.

“Untuk penanganan banjir rob di Muaragembong, sudah saya memberi arahan kepada Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi, untuk melakukan asesmen kebutuhan tanggap bencananya,” terang Dani, akhir pekan lalu.

Dia menyampaikan, semua bantuan yang diperlukan juga telah dipersiapkan untuk dikirim ke Kecamatan Muaragembong.

“Kami sudah kirim berbagai bantuan yang diperlukan sesuai hasil assessment,” ujar Dani.

Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Jabar ini menjelaskan, dirinya tengah fokus pada penanganan gempa di Kabupaten Cianjur, yang memakan korban cukup banyak.

“Saat terjadi gempa, saya bersama Sekda Cianjur dan Kepala BPBD Cianjur, langsung melakukan penguatan posko-posko bersama. Bahkan, saya tiap malam Video Conference (Vicon) dengan Pak Sekda dan Posko Tanggap Darurat Bencana Cianjur,” ucapnya.

Dalam menjalankan tugas sebagai Pj bupati dan kepala pelaksana BPBD Provinsi Jabar, Dani berupaya untuk meminimalisir kebencanaan, serta tetap fokus dengan beban kerja yang diamanahkan.

”Jadi untuk masalah bencana ini kan datangnya bisa kapan saja. Namun yang harus diperhatikan, bagaimana untuk memberikan penyelamatan serta mengedukasi apa yang harus dilakukan ketika terjadi bencana. Sebab, yang terpenting nyawa seseorang dapat terselamatkan,” pungkasnya. (and/adv)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin