Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Sebar Bantuan Sambil Menghibur

SERAHKAN BANTUAN - Penanggung Jawab GAN, Hazairin Sitepu (kiri), saat menyerahkan bantuan sambil menghibur anak-anak korban gempa bumi Cianjur, kemarin.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Sementara itu, Tim Gerakan Anak Negeri (GAN) Radar Bogor Group kembali menyambangi pengungsi di Kampung Cibeleng Hilir RW 07, Desa Cikancana, Kecamatan Gekbrong pada Selasa (29/11).Ini merupakan kunjungan kedua Tim GAN ke lokasi tersebut. Sebelumnya mereka juga sudah menengok keadaan para pengungsi pada hari pertama pasca gempa yakni Senin (21/11) malam.

Penanggung Jawab GAN, Hazairin Sitepu menyebut pihaknya membawa selimut, handuk, dan alat sholat. Selain itu GAN juga menyumbangkan bahan-bahan pokok seperti beras, air mineral, biskuit, cemilan anak, pembalut untuk bekal para pengungsi.

“Kami datang kembali membawa barang-barang ini semoga bisa melengkapi keperluan yang belum ada. Serta menambah persediaan untuk para pengungsi beberapa hari kedepan,” tuturnya.

Selain itu juga, tim GAN mengunjungi Kampung Longkewang, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang. Tim GAN menghadiahkan anak-anak ini puluhan bingkisan makanan ringan. Selain itu mereka juga diberikan biskuit serta beragam cemilan aneka rasa.

Tim GAN juga memberikan bahan-bahan pokok untuk para pengungsi. Puluhan karung beras, susu bayi, mie instan, air mineral, selimut, diserahkan kepada Kepala Dusun setempat.

Hazairin Sitepu mengatakan bantuan tersebut diberikannya untuk meringankan beban para pengungsi. “Desa ini merupakan lokasi yang paling parah. Tadi saya mengunjungi 7 RT dan tidak ada bangunan yang berdiri sama sekali. Mudah-mudahan bantuan ini bisa membantu,” terangnya.

Kepala Dusun 3 Kampung Longkewang, Gugun Saputra mengungkapkan dari 7 RT di wilayahnya ada sebanyak 482 keluarga mengungsi di 7 posko besar. Sejak mengungsi pada Senin (21/11) warga mulai kekurangan selimut, tenda, susu bayi, dan beras untuk beberapa hari ke depan.

“Dengan bantuan ini tentunya sangat membantu warga. Alhamdulillah sekali meringankan beban mereka,” syukur Gugun.(mif/cr1)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin