Berita Bekasi Nomor Satu

Dorong Pemerintah Relokasi Warga di DAS Kali Bekasi

Demokrat
BERBINCANG: Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan berbincang dengan warga ketika memberikan bantuan kepada korban banjir di Perumahan Pondok Gede Permai, Kelurahan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih, Rabu (15/1). IST/RADAR BEKASI
Demokrat
BERBINCANG: Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan berbincang dengan warga ketika memberikan bantuan kepada korban banjir di Perumahan Pondok Gede Permai, Kelurahan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih, Rabu (15/1). IST/RADAR BEKASI1

Radarbekasi.id – DPC Partai Demokrat Kota Bekasi mengusulkan agar Pemerintah merelokasi warga yang tinggal di Daerah Aliran Sungai (DAS) Kali Bekasi. Hal itu dilakukan agar warga tidak lagi terkena banjir.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan mengatakan, warga yang tinggal sepanjang DAS Kali Bekasi sudah perlu direlokasi.

Lebih lanjut, kata dia, persoalan banjir menjadi Pekerjaan Rumah (PR) bersama. Relokasi warga, mesih menjadi solusi dalam antisipasi pencegahan.

”Prosesnya bisa menggunakan biaya dari APBN, APBD Kota Bekasi dan APBD Provinsi Jawa Barat. Tujuannya agar warga yang tinggal di sepanjang DAS Kali Bekasi tidak lagi harus merasakan banjir dengan kondisi yang memprihatikan,” katanya usai menyalurkan bantuan korban banjir bersama Majelis Ta’lim Ani Yudhoyono dan Satgas Rajawali, Rabu (15/1).

Menurutnya, harus segera dibentuk tim khusus untuk menyelesaikan persoalan banjir yang kerap menerpa pemukiman di sepanjang DAS Kali Bekasi.
Dia menambahkan, Partai Demokrat telah siap membantu meringankan beban rakyat yang terimpa musibah banjir. Pihaknya juga telah siap jika dapat dilibatkan dalam proses penanggulangan bencana.

”Partai Demokrat dan Fraksi di DPRD Kota Bekasi selalu siap mendorong anggaran uang rakyat kembali kepada kemaslahatan,” ujarnya.

Dia menambahkan, pihaknya berharap agar bantuan yang diberikan pihaknya ke sejumlah titik banjir dapat bermanfaat dan membantu warga yang terdampak.(dan)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin