Berita Bekasi Nomor Satu

Moonraker Bekasi Helat Aksi Sosial

SANTUNAN: Anggota Komunitas Moonraker Bekasi ketika menghelat santunan kepada yatim piatu di wilayah Kota Bekasi. AHMAD PARIUDZ/RADAR BEKASI
SANTUNAN: Anggota Komunitas Moonraker Bekasi ketika menghelat santunan kepada yatim piatu di wilayah Kota Bekasi. AHMAD PARIUDZ/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Komunitas atau klub motor, Moonraker mengajak seluruh anggotanya untuk melakukan kegiatan positif dan bermanfaat untuk masyarakat.

Aksi itu juga dilakukan Komunitas Moonraker Indonesia Club DPS Bekasi Raya. Momentum Ramadan kali ini, aksi sosial berupa bagi-bagi takjil dan santunan kepada yatim-piatu dilakukan oleh komunitas yang berdiri sejak tahun 2002 ini.

Ketua Moonraker Kota Bekasi, Irfan Ahmad Rifai mengatakan, setiap bulan Ramadan kegiatan sosial tersebut rutin dihelat. Dibarengi dengan hari ulang tahun Moonraker dengan agenda buka puasa bersama.

“Ramadan ini kita memberikan santunan kepada anak yatim di panti asuhan yatim wilayah Kota Bekasi. Kemudian kita bagi-bagi takjil di perempatan Arnott’s Jalan Sultan Agung,” kata Irfan sapaan akrabnya kepada Radar Bekasi,usai kegiatan Minggu (2/5).

Aksi tersebut juga untuk memberikan edukasi bahwa komunitas atau klub motor harus bisa mengedepankan kepedulian antar sesama. Dan menghentikan stigma negatif yang kerap muncul di masyarakat.

“Ya yang saya tau komunitas motor selalu di cap jelek. Saya dan kawan-kawan ingin membuktikan ke seluruh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Kota Bekasi bahwa kita tidak seperti itu. Karena sebaik-baiknya manusia harus bermanfaat untuk orang lain, itu yang utama,” tambahnya.

Ia juga mengakui, untuk anggotanya di Kota Bekasi saat ini mencapai 50 orang. Ia berharap, seluruh anggotanya dapat menjaga kedisiplinan, terutama tidak melakukan hal-hal yang bersifat arogan. “Saya harap seluruh anggota kita di Moonraker bisa mendobrak hal-hal yang positif di Kota Bekasi. Dan bermanfaat untuk warga Kota Bekasi,” ungkapnya. (pay/pms)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin