Berita Bekasi Nomor Satu

Perbaikan Jalan Amblas Dianggarkan Rp 5 Miliar

Perbaikan Jalan Amblas Dianggarkan Rp 5 Miliar

RADARBEKASI.ID, CIKARANG PUSAT – Jalan Raya Cicau di Desa Cicau, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, kembali amblas, disebabkan curah hujan yang cukup tinggi, serta kondisi tanah yang kurang baik.

 

Menurut Kepala Bidang Jalan Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi, Heru Pranoto, amblasnya jalan tersebut, karena memang kontur tanah yang kurang baik.

 

“Iya benar amblas, dan baru ada penanganan sementara,” ucap Heru.

 

Kemudian, pihaknya juga sambil menunggu apakah ada pergerakan tanah atau tidak. Begitu ada pergerakan tanah lagi, maka akan dilakukan perbaikan sementara kembali.

 

Lanjut Heru, kondisi jalan di wilayah Desa Cicau, memang sudah dianggarkan untuk perbaikan secara permanen, serta penguatan kontur tanah, apabila cuaca sedang musim hujan turun.

 

“Perbaikan jalan tersebut, sudah dianggarkan Rp 5 miliar untuk tahun depan (2022). Itu perbaikan jalan berikut konstruksi beton, serta sheet pile yang longsor sepanjang 100 meter,” terang Heru.

 

Ia menambahkan, kondisi jalan itu sebelumnya memang sudah amblas, dan telah diperbaiki untuk sementara. Dan kondisi terbaru, amblas lagi sekitar 30 meter.

 

Sementara Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bekasi, Helmi menyampaikan, untuk kondisi yang memang prioritas, sudah dianggarkan demi kepentingan masyarakat.

 

Diakui Helmi, kondisi jalan di Kabupaten Bekasi atau infrastrukturnya memang sudah menjadi prioritas pada tahun 2022. Sebab, pengupayaan untuk meningkatkan akses demi pertumbuhan ekonomi.

 

“Tahun depan, untuk infrastruktur tetap menjadi prioritas. Kemudian dalam pelaksanaan pembangunan, juga pada triwulan pertama direncanakan bisa berjalan. Sebab, rencana lelang lebih cepat juga akan dilaksanakan,” tandas Helmi. (and)

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin