Berita Bekasi Nomor Satu

Viral, Saya Kunjungi, Disusul Bupati, Lalu Diperbaiki

Anggota DPR RI dari Fraksi PKS Ahmad Syaikhu (batik kiri) saat mengunjungi SDN 04 Samudrajaya yang rusak parah, Januari lalu.

Saat mendengar SDN 04 Samudrajaya diperbaiki, saya teringat peristiwa Senin, 20 Januari siang. Kala itu saya mendapat kiriman video yang viral di media sosial terkait sekolah tersebut.

Isinya tentang permintaan para siswa kepada pihak-pihak terkait, agar gedung sekolahnya diperbaiki. Dalam video itu terlihat pemandangan menyedihkan. Atapnya jebol, ubinnya mengelupas, dan sebagian tanpa jendela. Rusak parah.

Usai saya melihat tuntas video tersebut, saya segera memutuskan untuk berkunjung ke lokasi pada esok harinya.

Kader DPC PKS Tarumajaya dan simpatisan cepat bergerak. Menyiapkan segala sesuatunya. Kepala Sekolah, guru, Danramil, Kapolsek hingga Lurah hadir menyambut kedatangan saya.

Sebuah janji terucap dari mulut saya ketika tiba di lokasi pada Selasa, 21 Januari.

“Saya akan sampaikan ke Bupati agar segera diperbaiki.”

Satu pekan berselang, janji itu tertunaikan. Saya bertemu Bupati Bekasi, Eka Supri Atmaja.

“Pak Bupati, tolong segera perbaiki SDN 04 Samudrajaya karena sudah parah rusaknya,” pinta saya

“Sesegera mungkin akan kita perbaiki,” jawab Bupati Eka.

Kini, janji tersebut telah ditepati. Tahap awal pembangunan sudah dilakukan.

Respons cepat dan kerjasama semua pihak sangat dibutuhkan, terutama terhadap masalah-masalah krusial. Tanpa melihat siapa dan darimana.

Ternyata dengan sinergi dan kebersamaan dari semua pihak, berbagai masalah yang dihadapi akan menjadi lebih ringan untuk ditanggulangi.

Saya membayangkan senyum bahagia murid, orangtua dan guru SDN 04 Samudrajaya. Mereka akan aman dan nyaman dalam melaksanakan proses belajar mengajar. Semoga saja dari sekolah ini akan lahir SDM-SDM unggul yang akan memimpin negeri ini ke depan.

Saya mengapresiasi Bupati Bekasi. Responsnya begitu cepat. Terima kasih sudah bersama-sama mengatasi masalah ini. Semoga sinergitas ini akan terus terbangun dengan baik. Amin. (*)

 

Solverwp- WordPress Theme and Plugin