Berita Bekasi Nomor Satu

Nasdem Kota Terus Rekrut Kader Baru

ILUSTRASI : DPD Nasdem Kota Bekasi saat melakukan rapat belum lama ini. Nasdem Kota Bekasi terus melakukan perekrutan kader baru untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang.ISTIMEWA/RADAR BEKASI
ILUSTRASI : DPD Nasdem Kota Bekasi saat melakukan rapat belum lama ini. Nasdem Kota Bekasi terus melakukan perekrutan kader baru untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang.ISTIMEWA/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kota Bekasi telah menargetkan kemenangan di Pemilu 2024 mendatang. Untuk mengejar target tersebut, partai yang didirikan Surya Paloh ini terus merekrut kader baru secara offline atau online.

Wakil Ketua DPD Partai Nasdem Kota Bekasi Aji Ali Sabana mengaku, salah satu bentuk upaya pengembangan organisasi partai diantaranya, rekrutmen kader dan anggota baru serta memperkuat struktur  partai di tingkat kecamatan (DPC) dan kelurahan (DPRt), bahkan sampai tingkat terkecil seperti RT dan RW.

“Ya, Alhamdulillah semangat kita semua di dalam kepengurusan partai bersama, kader, simpatisan dan sayap partai ini masih sama, yakni untuk memperoleh hasil yang menjadi target kami di Pemilu 2024 mendatang,” kata Aji kepada Radar Bekasi, Rabu (15/9).

Adapun untuk proses merekrut anggota baru ini pun dilakukan bersama baik pengurus simpatisan yang dikhususkan dari metode digital, dalam rangka mempercepat pendataan keanggotaan.

“Konsep atau metode ini nantinya akan jadi tolak ukur suara kami di Pileg dan Pilpres di tahun 2024 mendatang. Dan tentunya kami optimis Partai Nasdem mampu meraih hasil lebih baik sesuai target dengan jargon partai tanpa mahar,” ungkapnya.

“Sebelumnya seluruh pengurus, kader, dan juga simpatisan maupun sayap Partai sudah kita berikan bekal dengan agenda pendidikan dan pelatihan untuk memaksimalkan peran mereka dalam rangka merekrut anggota baru Partai ini,” sambungnya.

Dia menegaskan, dalam kontestasi di Pemilu 2024 nanti Partai telah menargetkan minimal tiga sampai empat kursi DPRD Kota Bekasi, atau minimal dapat meraih sebanyak 150 ribu suara untuk mengamankan target tersebut.

“Kita akan terus memaksimalkan kerja Partai untuk meraih target tersebut, karena saat ini masih jauh dari harapan dimana sesuai yang telah ditargetkan sampai tahun 2023 itu kan harus bisa diatas 100.000 e-kta kader,” tegas Aji.

“Oleh sebab itu, untuk mendukung prosesnya kita terus lakukan konsolidasi partai sampai tingkat kelurahan, dan dari sayap partai kita seperti Garda Nasdem dan Garnita pun turut dimaksimalkan untuk bergerak,” pungkasnya. (mhf)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin