Berita Bekasi Nomor Satu

PLN Bekasi Siaga Hadapi Musim Hujan  

PLN UP3 Bekasi apel siaga dalam rangka persiapan menghadapi musim hujan yang menyebabkan banjir. ISTIMEWA

 

RADAR BEKASI.ID, BEKASI – PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi melakukan mitigasi dan apel siaga dalam rangka persiapan menghadapi musim hujan yang menyebabkan banjir.

Track record sebelumnya kan di wilayah kita banjir, oleh sebab itu kita antisipasi dengan kelistrikannya. Kami harus mengamankannya,” kata  Manager PLN UP3 Bekasi Rahmi Handayani di kantornya Jalan Cut Meutia Bekasi Selatan Kota Bekasi, Kamis (11/11).

Tim PLN telah menghimpun sejumlah titik rawan banjir di wilayah Kota Bekasi, berdasarkan kejadian tahun sebelumnya. Antara lain, Mustika Jaya, Rawalumbu, Babelan, Bekasi Utara, Bekasi Selatan, Bekasi Barat, Medan Satria dan Bantargebang.

Menurut Rahmat, seluruh Unit Pelayanan Pelanggan telah siaga melihatnya tingginya curah hujan saat ini. Personil yang disiagakan meliputi pelayanan teknik 180 orang, tenaga organik 24 orang, serta armada motor 13 unit dan armada roda empat PLN Siaga 19 unit. Seluruhnya dilengkapi dengan peralatan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).

“Mulai dari sebelum bencana. Contoh baru mulai hujan saja kita sudah mulai siap siaga dan mantau dan bahkan tim kita selalu info dengan ketinggian kali, misalnya ada yang melaporkan sehingga komunikasi dapat dengan baik untuk update perkembangan,” tuturnya.

Rahmi menghimbau bagi para pelanggan jika terjadinya banjir pertama yang mesti dilakukan adalah mematikan saklar utama arus listrik. Selanjutnya menghubungi tim PLN melalui aplikasi yang telah disediakan.

“Dapat menghubungi kami via PLN Mobile, sehingga tim yang disiagakan dapat langsung datang mengecek lokasi tersebut. Terkait adanya pemadaman listrik, kondisional tergantung aset PLN dan rumah pelanggan yang terdampak banjir,” pungkasnya. (oke)

 

Solverwp- WordPress Theme and Plugin