Berita Bekasi Nomor Satu

Jabatan Kepsek di 11 SMA-SMK Terisi, Empat Sekolah Masih Kosong

FOTO BERSAMA: Kepala KCD Pendidikan Wilayah III, I Made Supriatna (tengah), foto bersama dengan kepsek baru di 11 SMA/SMK wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi. ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI Jabatan kepala sekolah (kepsek) di 11 SMA-SMK wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi akhirnya terisi. Namun demikian, kekosongan jabatan kepsek masih terjadi di empat satuan pendidikan jenjang SMA-SMK di Kota Bekasi.

Pada Senin (4/9) di SMAN 1 Tambun Selatan, Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Wilayah III menyelenggarakan serah terima jabatan (sertijab) terhadap 11 kepsek.

Sertijab dilakukan bagi kepala sekolah di 7 SMAN Kabupaten Bekasi, 1 SMKN Kabupaten Bekasi, dan 3 SMAN Kota Bekasi. Rinciannya, Bekasi yakni SMAN 1 Tambun Selatan, SMAN 2 Cikarang Utara, SMAN 2 Tambun Utara, SMAN 1 Tambelang, SMAN 7 Tambun Selatan, SMAN 9 Tambun Selatan, SMKN 1 Tarumajaya, dan SMAN 1 Bojongmangu. Kemudian, SMAN 16 Kota Bekasi, SMAN 5 Kota Bekasi, dan SMAN 6 Kota Bekasi.

Kepala KCD Pendidikan Wilayah III, I Made Supriatna, mengungkapkan pelaksanaan serah terima jabatan dilakukan untuk mengisi kekosongan kepala sekolah.

“Untuk mengoptimalkan kinerja sekolah, maka dilakukan serah terima jabatan untuk mengisi beberapa jabatan kepala sekolah yang kosong,” ujar I Made.

Menurutnya, kekosongan jabatan kepsek baik di tingkat SMA maupun SMK disebabkan oleh beberapa hal. Seperti telah memasuki masa pensiun,   meninggal, atau telah alih status kepegawaian.

BACA JUGA: Belum Banyak Guru Penggerak di Kota Bekasi Diangkat sebagai Kepsek

Diakui I Made, saat ini masih ada kekosongan jabatan kepsek di empat SMA-SMK di Kota Bekasi. Yakni, SMAN 2, SMAN 9, SMKN 4, dan SMKN 5. Saat ini, empat sekolahn tersebut sementara waktu dipimpin oleh Pelaksana Tugas (Plt) kepsek.

“Masih ada yang kosong dan sementara waktu diisi oleh Plt,” jelasnya.

I Made, berharap dengan terisinya pejabat fungsional di 11 satuan pendidikan bisa memberikan warna yang baik dengan meningkatkan mutu pendidikan.

“Tentunya kami berharap kepala sekolah yang saat ini ditugaskan dapat memberikan warna yang baik dengan meningkatkan mutu pendidikan dan selalu melakukan kolaborasi,” pungkasnya. (dew)

 

 

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin