RADARBEKASI.ID, BEKASI – Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, melakukan kegiatan Subuh Keliling (Suling) bersama para kepala perangkat daerah, unsur Muspika, tokoh agama dan tokoh masyarakat, serta warga Kecamatan Muaragembong, bertempat di Masjid Nurul Aini Kecamatan Muaragembong, akhir pekan lalu.
Pemkab Bekasi Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid

Dani mengatakan, Suling menjadi tahun ketiga dari agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Bekasi, dengan tujuan mengajak masyarakat Kabupaten Bekasi, khususnya warga Muaragembong untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wadah silaturahmi antar pemerintah dengan masyarakat Kabupaten Bekasi untuk membangun spiritual. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus memakmurkan masjid-masjid di wilayah Kabupaten Bekasi.
“Mari kita jadikan momen ini untuk terus taat beribadah dan sama-sama kita memakmurkan masjid-masjid yang ada di Kabupaten Bekasi,” ucapnya.
Dani menilai, program Suling ini memiliki nilai yang positif untuk diterapkan di lingkungan sekitar. Sebab program ini bisa menjadi media yang efektif dalam membangun kebersamaan serta memotivasi masyarakat agar lebih giat dalam menjalankan ibadahnya.
“Mudah-mudahan masyarakat lebih memahami dan lebih termotivasi. Semoga dengan subuh keliling ini mereka lebih giat lagi dalam beribadah,” imbuhnya.
Terakhir, dirinya juga mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Bekasi untuk tetap menjaga kerukunan antar sesama guna menciptakan lingkungan yang harmonis menjelang penyelenggara Pemilu yang akan digelar pada November 2024 nanti.
Pada kegiatan tersebut juga dilakukan simbolis pemberian santunan kepada anak yatim piatu yang merupakan program bantuan dari Baznas Kabupaten Bekasi. (and/adv)
Rekomendasi untuk kamu

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, membantah anggotanya tak menangani laporan wanita…

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi tengah merancang metode pembelajaran bagi siswa SDN Telajung…

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Petugas Dinas Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bekasi menerima curhatan dari seorang wanita inisial…

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Memasuki hari ke-14 Status Tanggap Darurat Bencana Banjir, Bupati Bekasi, Ade Kuswara…

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Enam wilayah di Kabupaten Bekasi porak-poranda akibat diterjang puting beliung, Senin malam…