Berita Bekasi Nomor Satu

Gemari Taekwondo sejak SMP

Selly Najwa Ahmad
Selly Najwa Ahmad

Radarbekasi.id – Seni bela diri Taekwondo begitu digemari oleh Selly Najwa Ahmad sejak masih duduk di bangku SMP hingga SMK. Berbagai prestasi telah ditorehkan oleh gadis berusia 18 tahun tersebut.

Penyuka sayur asem dan gorengan ini menceritakan alasannya tertarik untuk mempelajari seni bela diri asal Korea tersebut. “Dari kecil aku itu emang orangnya tomboi, jadi suka sama yang ekstrem. Pas aku SMP mulai kenal Taekwondo,” ujar Selly-begitu akrab disapa.

Siswa SMKN 9 Kota Bekasi ini memiliki pengalaman berkesan selama menggeluti Taekwondo. Yakni, saat pengambilan sabuk merah di perguruan Taekwondo.

“Aku bener bener ngerasain yang namanya berendam di air selama 3 jam, makan roti yang dicampur sama air, sampai masuk hutan dan dikejar sama binatang. Menakutkan, tapi itu keseruan yang gak bisa dibayar dengan apapun,” tuturnya.

Ia mengaku, banyak menghabiskan waktunya untuk berlatih serta bertanding dalam ajang Taekwondo. “Alhamdulillah sudah sering mengikuti event perlombaan Taekwondo. Selain melatih kemampuan, banyak pengalaman yang bisa aku dapatkan,” ungkapnya.

Anggota Taekwondo klub bernama ‘Macan Timur” ini pernah meraih juara 1 dalam ajang Taekwondo Super Junior 2015 dan juara 1 Kyorugi The Best Taekwondo Championship 2020.

“2 penghargaan ini bernilai banget, karena perjuangan menuju ke situ butuh pengorbanan,” katanya.

Selly bakal terus giat berlatih agar bisa mewujudkan keinginannya menjadi pelatih serta dapat meraih prestasi yang membanggakan diri sendiri, orang tua, dan daerahnya.

“Sampai sekarang aku masih aktif berlatih, karena cita-cita ku ingin menjadi seorang atlit bela diri, mewakili kota Bekasi di berbagai kejuaraan,” pungkasnya. (dew)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin