Berita Bekasi Nomor Satu

PC Satria Dongkrak Suara Gerindra

DILANTAIK : Pengurus Pimpinan Cabang (PC) Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA) Kota Bekasi, saat dilantik di Hotel Merbabu, kemarin.HARI FAUZAN/RADAR BEKASI
DILANTAIK : Pengurus Pimpinan Cabang (PC) Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA) Kota Bekasi, saat dilantik di Hotel Merbabu, kemarin.HARI FAUZAN/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pimpinan Cabang (PC) Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA) Kota Bekasi, siap menaikan perolehan suara Partai Gerindra di Kota Bekasi pada Pemilu 2024 mendatang. Hal ini seiring target penambahan kursi legislative di DPRD Kota Bekasi.

“Dan InsyaAllah di tahun 2024 nanti pun kita sudah menargetkan, minimal dua kursi DPRD untuk bisa diduduki kader PC Satria. Semoga ini dapat terwujud, dan mudah-mudahan jadi sebuah kontribusi yang ositif, yang baik, dan yang signifikan bagi kemenangan partai dan kemenangan pak Prabowo menjadi presiden RI,” kata Ketua PC Satria Kota Bekasi terpilih, Eko Budhi Santoso.

Adapun untuk mewujudkan ini, diakui Eko, pasca pelantikan ini pihaknya akan langsung segera terjun ke bawah untuk dapat bentuk, merapikan, dan benahi struktur PAC di total 12 kecamatan se-Kota Bekasi. Kedua, upaya untuk bisa mendistribusikan kader-kader ke tingkat aktifitas kota, seperti KNPI dan Koni.

“Jadi, tentunya kita melakukan upaya ini agar tidak terlibat dengan politik yang tajam, dan disini kami menciptakan sebuah organisasi yang usung kekeluargaan dan persaudaraan. Supaya tugas kami merekrut dan perjuangan menjalankan agenda partai bisa lebih cair dan masuk kalangan masyarakat mana saja,” ujarnya.

“Dan kader kami hanya akan support sesuai arahan dari pak Prabowo dan perintah partai yang terstruktur untuk masuk ke wilayah dan akar rumput masyarakat menyampaikan apa dan tentang ideologi partai. Kita On the track dan tak mau terlihat soal remehtemeh,” tutup Eko.

Ditempat yang sama, Ketua DPC Gerindra Kota Bekasi, Raden Eko mengaku, senang atas dilantiknya pengurus PC Satria di Kota Bekasi. Dia berharap, bisa bekerjasama dan bersinergi dengan baik demi membesarkan partai besutan Prabowo Subianto ini, hingga mengantarkan dewan pembina partai untuk menjadi presiden RI.

“Sayap partai itu ibarat sebuah rumah, yakni pilarnya. Maka, jika rapuh bangunan rumah yang besar dan kokoh partai Gerindra bakal roboh pula. Oleh sebab itu, harapan kami ya antara DPC dan PC Satria ini bisa bersinergi dan bersatu dalam mencapai tujuan Gerindra besar dan kuat baik di daerah dan nasional,” tandas mantan Bendahara PC Satria periode lalu, atau sebelum ditunjuk menjadi pimpinan partai di Kota Bekasi. (mhf)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin