Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Mulai Besok, Ada Rekayasa Lalin di Jalan Hasibuan, Simak Ini Perubahan Arusnya

Arus lalu lintas di Jalan Hasibuan dari dan ke arah Jalan A.Yani setelah Bendung Presdo akan dialihkan ke jembatan over pass mulai besok, Kamis (20/10).

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Jembatan over pass di Jalan Hasibuan, depan gerbang tol Margajaya dekat Bendung Presdo sudah jadi. Besok, uji coba rekayasa lalin di lokasi bakal dilakukan mulai Kamis (20/10).

Kepala Bidang Lalulintas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi, Teguh Indrianto mengatakan, rekayasa lalin itu ujicoba mengurai kemacetan di perempatan Jalan A.Yani. Sekaligus persiapan bila gerbang tol Margajaya dioperasikan.

“Kita akan lakukan rekayasa lalulintas gabungan antara Dinas Perhubungan dengan jajaran Satlantas Polres Metro Bekasi Kota,” ungkapnya, Rabu (19/10).

Teknis rekayasa lalinnya, imbuh Teguh, Jalan Hasibuan itu yang posisi arus lalinnya dari Timur ke Barat, akan diubah jadi Barat ke Timur.

Praktis, lalulintas dari arah Barat menuju lampu merah A.Yani dibelokkan ke jembatan over pass yang baru. Demikian juga yang dari arah Timur, yaitu A. Yani ke arah Barat juga dibelokkan ke jembatan over pass yang baru.

“Kita coba besok sampai dengan seterusnya, Nah adapun evaluasi penyempurnaan terus hal hal yang perlu dilakukan dalam rangka perbaikan itu akan kita lakukan artinya secepatnya,” terangnya.

Berikut skema arus lalu lintasnya:
• Kendaraan dari Simpang Presdo menuju Jakasampurna (Kalimalang) Melalui : Simpang Presdo – Belok Kiri ke Jembatan SB-Arch Hasibuan – Jalan Pengairan – Overpass Ahmad Yani – Jalan Sisi Selatan Kalimalang – Jakasampurna

• Kendaraan dari Simpang Presdo menuju Pekayon/Tol Barat Melalui : Simpang Presdo – belok kiri ke Jembatan SB-Arch Hasibuan – Jalan Pengairan – Jalan Ahmad Yani – Pekayon/Tol Barat

• Kendaraan dari Simpang Presdo menuju Pemda/Kranji melalui : Simpang Presdo – belok kiri ke Jembatan SB-Arch Hasibuan – Jalan Pengairan – Overpass Ahmad Yani – Jalan Sisi Selatan Kalimalang – Berputar di Jembatan Horison – Jalan KH.Noer Ali – Jalan Ahmad Yani – Pemda/Kranji. (pay)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin