Berita Bekasi Nomor Satu

Nyumarno jadi Caleg Peraih Suara Terbanyak di Kabupaten Bekasi

Caleg PDIP, Nyumarno

RADARBEKASI.ID, BEKASI  Nyumarno berhasil menjadi calon anggota legislatif (Caleg) dengan meraih suara terbanyak di Kabupaten Bekasi. Caleg asal PDIP tersebut mengantongi 23.567 suara di Daerah Pemilihan (Dapil) VII yang melingkupi wilayah Kecamatan Cikarang Utara, Cikarang Timur, dan Cikarang Selatan.

“Ini adalah amanah yang harus saya pikul. Harus saya jalankan dan saya jaga amanah ini dengan sebaik-baiknya dengan kerja-kerja nyata. Ini merupakan dukungan luar biasa dari warga di Dapil 7 yang berada di Kecamatan Cikarang Utara, Cikarang Timur, dan Cikarang Selatan. Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada saya,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Selasa (19/3/2024).

Secara keseluruhan, suara PDIP di dapil VII mencapai 60.980 suara. Berkat sumbangsih 23.567 suara yang dikantongi Nyumarno, partainya berhasil merebut dua kursi wakil rakyat di Dapil ‘Neraka’ itu.

Menapaki langkah politik yang diawali dari aktivis buruh ini aktif menyuarakan isu ketenagakerjaan, pendidikan, dan kesehatan. Akrobatnya dimulai pada 2014, ketika dirinya memutuskan bertarung di Pileg.

Pada saat itu, Nyumarno berhasil terpilih sebagai wakil rakyat di Kabupaten Bekasi dengan perolehan 6.092 suara. Selama periode 2014-2019 itu, Nyumarno, kencang menyuarakan keluhan-keluhan masyarakat dan mampu merealisasikannya. Apa yang dilakukan selama lima itu, nampaknya sosok Nyumarno semakin disuka masyarakat. Hal itu terbukti ketika pencalonannya kedua di Pileg 2019, Nyumarno kembali terpilih dan raihan suaranya melonjak menjadi 11.782.

Karier politik Nyumarno sebagai wakil rakyat di Kabupaten Bekasi kian cemerlang di periode keduanya ini. Sampai akhirnya  pada pencalonan ketiganya di Pileg 2024 ini, perolehan suara kembali melonjak di angka 23.567. Bahkan, raihan suaranya itu menjadi yang tertinggi dari para pesaingnya.

BACA JUGA: PDIP Buka Peluang Koalisi dengan PKS untuk Pilkada Kabupaten Bekasi

Nyumarno mengaku, tidak ada pendekatan khusus hingga bisa meraih suara tertinggi. Sebagai wakil rakyat, dirinya hanya terus mencoba menjaga silaturahmi dan berupaya merealisasikan aspirasi yang disampaikan masyarakat.

“Intinya jangan pernah lupakan orang-orang yang berjuang demi kita, jangan pernah lupa kepada masyarakat, itu kunci utamanya,” katanya.

Dengan torehan ini, Nyumarno memimpin perolehan suara terbanyak bersama empat Caleg lainnya yakni Ahmad Bin Olim dari Partai Golkar yang meraih 21.712 lalu dan Bodin dari Partai Gerindra yang memperoleh 19.611 suara. Lalu kompatriot Nyumarno dari PDI Perjuangan, Ade Kuswara Kunang yang mendapat dukungan sebanyak 17.773 suara dan Bosih yang meraih 16.872 suara.

Pada tingkat DPRD Kabupaten Bekasi, PDIP sendiri berhasil menambah satu kursi dibanding Pemilu 2019 menjadi 8 kursi. Sementara itu kursi terbanyak didapat Golkar dengan (10 kursi), Gerindra (8 kursi), PKB (7 kursi) dan PKS (7 kursi). Kemudian Partai Demokrat meraih (4 kursi), Nasdem (3 kursi), PAN (3 kursi), Partai Buruh (2 kursi), PPP (2 kursi) dan PBB (1 kursi). (pra/pms)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin