Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Pemkot Bekasi Cari Operator Fiber Optic ‘Maut’

Salah satu kesemrawutan kabel di Kota Bekasi. Foto Ahmad Pairudz/Radarbekasi.id

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kasus mahasiswa terjerat kabel fiber optic di Jalan Candrabaga, Kaliabang Tengah, Bekasi Utara, Senin (22/1/2024) mendapat perhatian Pemkot Bekasi.

Pemkot Bekasi melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSA) menyatakan bakal mengecek dan memanggil operator fiber optic yang ada di Kota Bekasi.

“Coba kami cek ke operatornya dulu. Semua operator fiber optic,” ungkap Idi Susanto, Sekretaris DBMSDA Kota Bekasi kepada Radarbekasi.id, saat dihubungi, Selasa (23/1/2024).

BACA JUGA: Leher Mahasiswa di Bekasi Ini Nyaris Putus Tersangkut Kabel Fiber Optic di Jalan Candrabhaga

Ia juga mengaku, bahwa saat ini pihaknya memanggil semua operator kabel fiber optic untuk dicari operator mana yang kabelnya memakan korban.

“Hari ini lagi kita panggil operatornya untuk patungan kasih santunan ke korban. Siapa operatornya saya belum bisa sebutkan. Karena kabel kan ada banyak dan kita masih telusuri,” ungkapnya. (pay)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin