Berita Bekasi Nomor Satu

Lutesha, Ardhito Pramono, dan Chicco Kurniawan Kebut-kebutan Dikejar Polisi! Salah Satu Adegan Menegangkan di Film “13 Bom di Jakarta”

Lutesha, Ardhito Pramono dan Chicco Kurniawan kebut-kebutan dikejar polisi dalam adegan menegangkan di film “13 Bom di Jakarta”.

RADARBEKASI.ID, BEKASI — Aktris Lutesha berperan sebagai Agnes dalam film action terbaru produksi Visinema Pictures, 13 Bom di Jakarta. Karakter Agnes yang dimainkan Lutesha merupakan seorang cewek pegawai kantoran yang diam-diam ternyata mahir mengemudikan mobil dengan cepat dan tangkas.

Di film tersebut, Agnes sebagai warga sipil terjebak dalam situasi mencekam bersama kekasihnya, William (Ardhito Pramono) dan rekannya, Oscar (Chicco Kurniawan) akibat serangan teror bom dari kelompok teroris yang dipimpin Arok (Rio Dewanto).

Ketiganya terlibat dalam aksi car chase dan Lutesha yang berada di balik kemudi. Salah satu adegan mendebarkan dalam film 13 Bom di Jakarta yakni ketika Agnes, William dan Oscar dikejar-kejar mobil polisi dan mobil Deputi Cyber Badan Kontra Terorisme Indonesia (ICTA) yang diperankan Putri Ayudya.

Chicco Kurniawan dan Ardhito Pramono yang berada di dalam mobil ikut merasakan sensasi menegangkan hingga badan mereka terguncang karena pergerakan mobil yang begitu cepat.

Lutesha menyebut hal itu merupakan tantangan baru sekaligus terberat bagi dirinya. Lutesha dituntut untuk bisa menyetir mobil manual dan menjalani workshop drifting.

“Ini jadi tantangan aku dan kesempatan aku buat belajar mobil. Jujur aku baru bisa lancar pakai mobil itu tahun lalu, dan itu matic. Nah, di film ini aku harus nyetir manual, jadi aku belajar lagi selama sebulan full,” ungkap Lutesha.

BACA JUGA: Jelang Tahun Baru 2024, Polisi Tetapkan 11 Pemeran Film Esek-Esek di Jakarta Jadi Tersangka, Warganet Mungkin Kenal

“Aku juga dikasih workshop drifting. Seru deh, pertama kali nyobain drifting baru di film ini,” tambahnya.

Adegan kejar-kejaran mobil di jalan bisa dilakoni Lutesha dengan lancar. Meski begitu, ia tak menampik ada rasa takut dan grogi.

“Semua scene yang berhubungan dengan mobil manual itu memorable buat aku. Deg-degan banget, bayangin nyetir mobil manual pakai sepatu high heels trus high speed dan digiring kamera di depan sama di samping. Aku harus kontrol semuanya, termasuk ekspresi,” pungkasnya.

Chicco Kurniawan yang ikut merasakan sensasi kebut-kebutan disupiri Lutesha mengaku sangat tegang saat syuting adegan tersebut. Namun ia memastikan bahwa proses syuting berjalan aman dan Lutesha berhasil melakukan adegan itu.

“Tegang banget, banget. Soalnya beneran adegan car chasingnya. Gue percaya Lutesha well prepared untuk melakukan adegan itu, meskipun dia baru banget bisa nyetir mobil. Proses syutingnya juga sangat safety, gue ngerasa aman,” ungkap Chicco Kurniawan.

Adegan car chase pun terasa berkesan bagi Ardhito Pramono. “Scene car chasing itu seru banget, mobil kita dikejar mobil polisi dan mobil ICTA. Lucu juga rasanya disetirin Lutesha. Dia yang baru belajar mobil terus disuruh ngedrift, dan menurut gue she nailed it. Gue yang duduk di depan mencoba menjadi navigator yang baik gitu, hehehe,” kata Ardhito.

Selain Lutesha, film 13 Bom di Jakarta menampilkan Rio Dewanto, Chicco Kurniawan, Ardhito Pramono, Ganindra Bimo, Putri Ayudya dan aktor terkenal lainnya.

Film bergenre aksi-spionase ini disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko. Sebagai film action Indonesia terbesar tahun ini, 13 Bom di Jakarta menampilkan aksi kejar-kejaran mobil, baku hantam serta banyak ledakan dan aksi baku tembak. (oke)

 

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin