Berita Bekasi Nomor Satu

Kapolda Pantau Kesiapan Protokol Kesehatan

BERI PENJELASAN: Perwakilansalah satu perusahaan memberi penjelasan kepada Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Nana Sudjana (tengah) saat meninjau beberapa perusahaan yang ada di Kabupaten Bekasi terkait kesiapan protokol kesehatan di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Senin (27/7). ARIESANT/RADAR BEKASI
BERI PENJELASAN: Perwakilansalah satu perusahaan memberi penjelasan kepada Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Nana Sudjana (tengah) saat meninjau beberapa perusahaan yang ada di Kabupaten Bekasi terkait kesiapan protokol kesehatan di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Senin (27/7). ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kapolda Metro Jaya, Irjen Nana Sujana, meninjau beberapa perusahaan yang ada di Kabupaten Bekasi terkait penerapan protokol kesehatan Covid-19. Diantaranya ke pabrik L’oreal dan Samsung yang berada di Kawasan Jababeka, Cikarang Utara.

“Kedatangan saya ini dalam rangka mengecek bagaimana penerapan protokol kesehatan Covid-19 yang dilakukan sejumlah perusahaan,” ujarnya usai meninjau ke Pabrik L’oreal, Senin (27/7).

Dijelaskan Nana, dari hasil pengecekan di Pabrik L’oreal tersebut, sudah berjalan dengan baik. Mulai dari thermogun, penyanitasi tangan, penggunaan masker, dan jaga jarak.

“Di perusahaan L’oreal ini tidak ada yang reaktif atau positif. Untuk disini saya lihat penerapan protokol kesehatan terkait dengan Covid-19 sudah berjalan dengan baik,” tuturnya.

Sebagai garda terdepan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dia menuturkan, harus terus mengimbau masyarakat agar meningkatan kesadaran diri, dan disiplin untuk menjalankan protol kesehatan.

Kata dia, hingga saat ini,di wilayah hukum Polda Metro Jaya, masih menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa transisi menuju Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Kendati demikian,Nana optimis protokol kesehatan akan tetap dijalankan.

“Kami tetap optimis dengan terus melaksanakan protokol kesehatan. Termasuk melakukan pengamanan, pengawasan, penegakan disiplin, khusus-nya di pasar modern maupun tradisional, stasiun, terminal, atau pun tempat-tempat keramaian lainnya,” terang Nana.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bekasi, Suhup menyampaikan, dalam kondisi seperti sekarang, protokol kesehatan harus terus dijalankan oleh setiap kawasan yang ada. Ia meminta agar perusahaan mengimbau kepada setiap karyawan-nya mengenai protokol kesehatan.

“Dalam kondisi seperti ini, tetap harus menjaga protokol kesehatan, sebab pandemi Covid-19 belum selesai. Kami minta semua perusahaan untuk saling mengingatkan para karyawan, agar woro-woro, jangan anggap remeh, jangan lengah. Kalau perusahaan besar, saya yakin sudah menjalankan protokol kesehatan dengan baik,” ucapnya.

Apalagi saat ini, hampir setiap perusahaan yang ada di Kabupaten Bekasi, sudah mulai beroperasi kembali. “Dari total 7.000 perusahaan yang ada di Kabupaten Bekasi, hampir semua atau 80 persen sudah beroperasi,” tandas Suhup. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin