Berita Bekasi Nomor Satu

Bekasi Kekurangan Penghulu

Illustrasi Penghulu

RADARBEKASI.ID, BEKASI SELATAN – Tingginya angka pernikahan hingga ribuan pasang pengantin setiap tahun, nampaknya belum berbanding lurus dengan jumlah penghulu di setiap Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan.

Adanya keterbatasan itu membuat KUA turut melibatkan penyuluh untuk menjadi penghulu saat angka pernikahan tinggi.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bekasi, Sobirin mengatakan, bicara kebutuhan, jumlah penghulu di Kota Bekasi diakuinya belum ideal.

Karena itu, pihaknya juga melibatkan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) di 12 kecamatan untuk menjadi penghulu begitu juga dengan penyuluh, di saat angka pernikahan tinggi.

“Tapi kalau kita lihat data 12 KUA paling ada empat penghulu. Itu pun kita libatkan Kepala KUA dan penyuluh. Total dari 12 KUA ada 48 penghulu. Itu pun masih kurang,” kata Sobirin ketika dikonfirmasi Radar Bekasi.

Lanjut dia, di musim pernikahan, terlebih di bulan-bulan tertentu, terbatasnya jumlah penghulu sangat dirasakan.

Namun, belum maksimalnya penghulu pihaknya juga telah mengajukan melalui Kanwil Kemenag Jawa Barat. Karena setiap tahunnya itu ada, dan setiap daerah diberikan kuota.

“Kuotanya penambahan penghulu pun tidak bisa di tentukan setiap tahunnya berapa. Tergantung program di Kanwil Kemenag Jabarnya. Biasanya ada Diklat Penghulu, terus asesmen apabila mau menjadi Kepala KUA,” ucapnya.

Sobirin juga mengaku, jumlah ideal sebanyak 10 penghulu di setiap KUA. Saat ini dirinya mengaku masih kekurangan penghulu terlebih ketika angka pernikahan tinggi.

“Dengan belum idealnya penghulu kita juga memanfaatkan penyuluh. Andainya betul-betul banyak pernikahan di hari yang sama baru kita libatkan penyuluh yang memenuhi syarat,” imbuhnya.

Ia juga menjelaskan, penghulu selain menikahkan pasangan pengantin, mereka juga melakukan pencatatan, pembinaan calon pengantin. Pembinaan keluarga sakinah dan pembinaan administrasi ke Masjid serta perwakafan.

“Jadi sebenarnya tugas penghulu bukan sekadar pencatatan pernikahan saja. Bisa juga lebih luas diantaranya yang tadi pembinaan. Pada intinya penghulu di kita ini belum ideal ya,” tutupnya. (pay)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin