Berita Bekasi Nomor Satu

Banmus DPRD Studi Banding di Tengah Pandemi

FOTO BERSAMA: Sejumlah anggota Badan Musyawarah DPRD Kabupaten Bekasi foto bersama saat berkunjung ke DPRD Kabupaten Bogor, baru-baru ini. IST/RADAR BEKASI
FOTO BERSAMA: Sejumlah anggota Badan Musyawarah DPRD Kabupaten Bekasi foto bersama saat berkunjung ke DPRD Kabupaten Bogor, baru-baru ini. IST/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kabupaten Bekasi melakukan studi banding ke DPRD Kabupaten Bogor terkait Tata Kelola Pemerintahan saat terjadinya pandemi Covid -19.

Menurut Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Muhammad Nuh, kedatangan Banmus ke DPRD Kabupaten Bogor, sebagai langkah serius untuk bagaimana memaksimalkan Tata Kelola Pemerintah setempat di tengah Covid-19 saat ini.

“Yang datang ke sana kan Banmus DPRD Kabupaten Bekasi, dan merupakan agenda dewan, bagaimana cara DPRD Kabupaten Bogor melakukan reses di tengah pandemi Covid-19,” kata Nuh kepada Radar Bekasi, Senin (22/6).

Tidak hanya itu, dalam kunjungan tersebut juga membahas kaitan refocusing anggaran yang diterapkan Pemerintah Daerah (Pemda) setempat. Karena tidak dipungkiri, refocusing anggaran ke penanganan Covid-19 berimbas pada proses pembangunan. Karena tidak sedikit pembangunan yang harus ditunda.

Kami juga membahas soal refocusing itu seperti apa, kira-kira berapa persen yang terpakai, dan bisa balik lagi anggaran yang tidak terpakai,” ujarnya.

Pihaknya juga membandingkan Peraturan Daerah (Perda) yang dihasilkan. Dengan adanya pandemi Covid-19 seperti ini, apakah mengganggu legislator di daerah tersebut untuk produktif menghasilkan Perda.

“Kami juga membandingkan berapa jumlah Perda yang dihasilkan selama masa pandemi Covid-19,” beber Nuh. (dan)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin