Berita Bekasi Nomor Satu

KPAD: Orangtua Tak Siap dengan Kondisi Pandemi

kpad
ILUSTRASI: Seorang pelajar menangis saat dijemput orangtuanya di Polres Metro Bekasi Kota. Sejumlah pelajar sebelumnya diamankan karena diduga hendak ikut aksi unjuk rasa UU Cipta Kerja, belum lama ini. Raiza Septianto Radar Bekasi
kpad
ILUSTRASI: Seorang pelajar menangis saat dijemput orangtuanya di Polres Metro Bekasi Kota. Sejumlah pelajar sebelumnya diamankan karena diduga hendak ikut aksi unjuk rasa UU Cipta Kerja, belum lama ini. Raiza Septianto Radar Bekasi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kota Bekasi menilai timbulnya berbagai permasalahan di tengah pandemi Covid-19 akibat banyak orangtua tidak siap dalam membimbing dan membina anaknya ketika di rumah selama Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

“Aksi tawuran, kekerasan orangtua terhadap anak sudah terjadi di tengah pandemi saat ini. Mengapa itu semua terjadi? karena orangtua tidak siap dengan kondisi saat ini,” ungkap Komisioner Bidang Hukum KPAD Kota Bekasi Novrian, kepada Radar Bekasi, Minggu (18/7).

Saat ini, kata dia, orangtua justru lebih banyak memberikan masalah baru kepada anak-anak mereka. Misalnya, ketika ada permasalahan yang terjadi di sekolah.

“Kebanyakan dari mereka orangtua tidak menanyakan dan tidak memberikan solusi, alhasil orangtua justru memberikan masalah baru kepada anak. Itu yang mengakibatkan anak memiliki pemikiran untuk mengikuti tawuran dan tindakan- tindakan negatif lainnya,” jelasnya.

Menurutnya, Dinas Pendidikan (Disdik) perlu memberikan masukan kepada orangtua peserta didik terkait penanganan dalam pendekatan kepada anak selama pandemi.

“Bagaimana pun mereka tetap menjaga psikologis dan juga nilai akademik siswa selama masa pandemi ini. Jangan sampai peserta didik lepas kendali,” tuturnya.

Lebih lanjut dikatakannya, orangtua harus memiliki waktu luang bersama anaknya. Dengan begitu dapat memecahkan masalah yang dialami oleh sang anak.

Dikatakannya, pada kondisi saat ini merupakan kesempatan orangtua untuk beradaptasi dengan baik bersama dengan anak-anaknya. Waktu sangat penting diberikan kepada anak untuk mendukung mereka dalam proses pembelajaran.
“Adaptasi penting dilakukan karena yang mereka butuhkan sebenarnya adalah waktu orangtua untuk bisa duduk bareng. Membicarakan permasalahan- permasalahan yang mereka dapatkan ketika melaksanakan pembelajaran di rumah,” pungkasnya. (dew)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin