Berita Bekasi Nomor Satu

Gagal ke Jabar, Abdul Harits Kembali Bersaing di Bekasi  

Abdul Harits

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Langkah Abdul Harits untuk menjadi Anggota KPU Jawa Barat akhirnya terhenti. Abdul yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Bekasi gagal “naik kelas” karena tak lolos dalam seleksi psikotes calon anggota KPU Jabar.

“Bukan gagal, cuma nggak masuk 14 besar saja. Saya sampai tahapan psikotes,” tuturnya.

Dari informasi yang ada, saat ini proses seleksi calon anggota KPU Provinsi Jawa Barat memasuki tahapan 14 besar. Berdasarkan pengumuman nomor 5/TIMSELPROV-GEL.5-PU/04/32/2023 tentang hasil seleksi calon anggota KPU provinsi Jawa Barat periode 2023-2028. Tertanda tangan Ketua Tim Seleksi, Fauzan Ali Rasyid, Bandung 29 Juni 2023.

Sayangnya Harits, enggan berbicara banyak saat disinggung posisi ketuanya di KPU Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin, yang memang ikut bertarung untuk menjadi anggota KPU Provinsi Jawa Barat. Pasalnya, pada berita sebelumnya Jajang mengaku sengaja menghentikan proses dalam pertarungan di arena tersebut.

BACA JUGA: Jajang Wahyudin Hentikan Pencalonan di KPU Jabar, Ingin Fokus di Kabupaten Bekasi

“Ya konfirmasi aja ke beliau (Jajang), nanti saya salah ngomong,” ucap Harits sambil ketawa.

“Kalau emang nggak lolos, ya nggak lolos. Nggak apa-apa namanya proses seleksi kan ada yang lolos, ada yang nggak,” sambungnya.

Gagal menjadi anggota KPU Jabar tak menghentikan kiprah Harits. Sebab, Ia masih memiliki kans untuk kembali menjadi anggota KPU Kabupaten Bekasi.

“Saya mendaftar lagi di KPU Kabupaten Bekasi, karena baru satu periode,” ucapnya. (pra)

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin