Berita Bekasi Nomor Satu

Pesawat Tempur TNI AU Jatuh di Taman Nasional Semeru Bromo Tengger

Puing pesawat tempur milik TNI AU TT-3103 yang menabrak tebing di utara area Pegunungan Tengger, Desa Keduwung, Kecamatan Puspo, Pasuruan, Kamis (16/11/2023). (Twitter/X)

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Viral pesawat tempur TNI AU jatuh di wilayah Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (16/11/2023).

Pesawat tempur TNI AU jenis Tukano TT-3103 itu jatuh usai menabrak tebing di utara area Pegunungan Tengger, Desa Keduwung, Kecamatan Puspo, Pasuruan, Kamis (16/11/2023).

Terkonfirmasi, lokasi tepat jatuhnya pesawat ternyata masih dalam area Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

BACA JUGA: Brukkk…Pesawat Jatuh di Perkebunan Teh Ciwalini Bandung

“Lokasi (kecelakaan) di TNBTS Desa Keduwung, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan,” ungkap Kapendam V/Brawijaya Kolonel Inf Rendra Dwi Ardhani saat dihubungi, Kamis (16/11/2023).

Pesawat jatuh sekitar Pukul 12.00 WIB setelah terbang dari Lanud Abdulrachman Saleh Malang. Belum diketahui kondisi awak pesawat tersebut.

“Jatuh di perkebunan kemudian jumlah awak dan penyebab jatuh masih dalam investigasi,” jelasnya.

BACA JUGA: Tersangka OTT KPK Kepala Basarnas Punya Harta Rp10,97 M, Punya Pesawat Terbang

Sebelumnya, Pesawat TNI Angkatan Udara (AU) dikabarkan mengalami kecelakaan di wilayah Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Video puing-puing pesawat setelah kecelakaan bahkan sudah beredar di media sosial. (jpc)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin