Berita Bekasi Nomor Satu

Pendapatan Anggota DPRD Direncanakan Naik

MAIN GAWAI: Seorang anggota DPRD Kabupaten Bekasi, bermain gawai saat rapat paripurna, di Kantor DPRD Kabupaten Bekasi, Desa Sukamahi, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, beberapa waktu lalu. Pendapatan anggota DPRD Kabupaten Bekasi akan. ARIESANT/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, CIKARANG PUSAT – Pendapatan Asli Dapur (PAD) para anggota DPRD Kabupaten Bekasi, direncanakan naik pada tahun 2022 mendatang. Saat ini, sejumlah tunjangan dalam proses apresial melalui Konsultan Jasa Penilai Publik.

 

Adapun tunjangan yang akan dinaikan, adalah perumahan yang sebelumnya Rp 30 juta, menjadi Rp 53 juta. Kemudian, tunjangan transportasi yang awalnya Rp 17 juta, menjadi Rp 19 juta per bulannya.

 

Sekretaris DPRD Kabupaten Bekasi, Rachmat Atong membenarkan, apabila ada rencana kenaikan untuk tunjangan pendapatan bagi para anggota DPRD Kabupaten Bekasi.

 

“Saat ini belum naik, nanti kami akan dikaji oleh konsultan. Sebab, banyak pertimbangan yang harus dinilai,” ucapnya saat dihubungi Radar Bekasi, Selasa (7/12).

 

Sementara itu, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno menuturkan, kenaikan tunjangan seperti perumahan dan transportasi dalam proses perencanaan, karena terlebih dahulu dilakukan perhitungan oleh konsultan.

 

Menurut pria yang juga anggota Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi ini, kenaikan PAD merupakan yang wajar bagi anggota DPRD, apabila melihat nilai sewa kendaraan serta perumahan yang setiap tahun naik.

 

“Ini kan baru rencana. Memang sudah teranggarkan di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Murni Tahun 2022. Tapi, realisasinya kemungkinan paling cepat Maret 2022, setelah ada penghitungan sesuai peraturan yang tidak menyalahi aturan. Dan berapa sesungguhnya hak atas kinerja bagi anggota DPRD,” ucapnya.

 

Lanjut Nyumarno, kenaikan PAD DPRD Kabupaten Bekasi, merupakan sudah terlambat. Sebab, para anggota DPRD di Kabupaten-Karawang, dan Kota Bekasi, sudah naik sebelumnya. Sehingga, menjadi suatu kewajaran atas PAD anggota DPRD, apabila disesuaikan dengan kondisi saat ini. (and)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin