Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Ketua DPRD Kota Bekasi Apresiasi Roadshow Bus KPK Antikorupsi

Ketua KPK Firli Bahuri bersama Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto dan Ketua DPRD Kota Bekasi Saifuddaulah di Stadion Patriot Candrabhaga, dalam acars Roadshow Bus KPK Jelajah Negeri Antikorupsi, Minggu (18/6/2023). Foto ist.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Roadshow bus KPK bertajuk Jelajah Negeri Antikorupsi di Kota Bekasi disambut antusias masyarakat Kota Bekasi.

Dalam kegiatan di Stadion Patriot Candrabhaga, sela-sela Car Free Day (CFD) Kota Bekasi, hadir langsung Ketua KPK Firli Bahuri, Ketua DPRD Kota Bekasi Saifuddaulah dan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Minggu (19/6/2023).

“Kami hadir bersama ketua KPK untuk turut serta menyosialisasikan budaya antikorupsi kepada masyarakat,” ungkap Saifuddaulah.

BACA JUGA: MA Tolak Tuntutan KPK Soal Uang Pengganti Rp 17 Miliar, Rahmat Effendi Tetap Divonis 12 Tahun Penjara, Cabut Hak Politik 3 Tahun

Seperti diketahui, sosialiasi antirasuah bertajuk Roadshow Bus KPK “Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi” ini hadir setiap pekan ke kota-kota besar memberikan pelayanan edukasi soal pemberantasan korupsi dari petugas yang berjaga.

Selain itu, untuk meramaikan suasana beragam kegiatan seperti senam, musik dan game antikorupsi disuguhkan kepada masyarakat.

“Saya menyambut baik dan sangat apresiasi dengan terobosan KPK dalam pencegahan korupsi dan sosialisasi antikorupsi kepada masyarakat dengan Roadshow Bus KPK ini,” papar Saifuddaulah.

BACA JUGA: Ketua DPRD Kota Bekasi Dorong Komisi IV Monitoring dan Evaluasi PPDB Online

Ketua KPK Firli Bahuri mengajak masyarakat agar turut memberantas korupsi bersama-sama. Apalagi menjelang Pemilu 2024, agar masyarakat menghindari politik uang yang dilakukan oknum peserta pemilu yang bermain politik uang.

“Serang, hajar serangan fajar,” kata Firli yang disambut meriah warga yang hadir. (rbs)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin