Berita Bekasi Nomor Satu

Bocah SD Curi Kotak Amal

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Aksi pencurian kotak amal yang dilakukan oleh tiga anak SD berusia 11 tahun terjadi di Musala Al Hidayah, Perumahan Tytyan Kencana Blok Haji Ukar 2, Kelurahan Perwira, Kecamatan Bekasi Utara.

Salah satu warga, Ujang mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu,(17/6) sekitar pukul 15.00 WIB.Ujang mengatakan, pelaku masih dibawah umur dan menggunakan sepeda saat mengambil kotak amal di Musala tersebut.

“Iya pelaku tiga orang, naik sepeda boncengan berdua, yang satu jalan,” ungkapnya.

Ujang menceritakan, uang yang ada di dalam kotak amal berkisar Rp 300 ribu, namun dirinya tidak mengetahui persis saat kejadian. Ia baru mengetahui saat malam hari.

“Kemarin kan kejadian jam 3 siang, cuma ketahuan nya jam 10 malam, saya sih awal nya gak tau karena kan lagi jaga warung, terus saya pulang kesini, pas tiduran udah ramai di luar,” bebernya.

“Ya itu aja kotak amal doang, nominal nya 300 san lah ada,” sambungnya

Saat kejadian, lanjut Ujang, kondisi dilingkungan memang sepi, dan musala memang tidak terkunci dan ketiga bocah tersebut merupakan warga luar komplek.

“Ini pertama kali disini (kejadian), sepi, soalnya siang pada kerja disini sepi, Tidak pernah liat, dia bukan orang sini, mereka warga sebelah,” katanya

Setelah itu, kata Ujang malam harinya orang tua dari bocah tersebut datang dan mengganti kehilangan dari kotak amal tersebut. “Langsung hari itu, waktu malamnya sekitar jam 11 lah, damai,”pungkasnya.(rez)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin