Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Gudang Tabung Gas Elpiji Terbakar, Dua Orang Luka-luka

Petugas Damkar Kota Bekasi berusaha memadamkan api dalam kebakaran bangunan gudang tabung gas elpiji di Jalan I Gusti Ngurah Rai RT 04 RW 06 Kelurahan Bintara Kecamatan Bekasi Barat Kota Bekasi, pada Jumat (8/12/2023). FOTO: IG DAMKAR KOTA BEKASI  

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Bangunan gudang tabung gas elpiji di Jalan I Gusti Ngurah Rai RT 04 RW 06 Kelurahan Bintara Kecamatan Bekasi Barat Kota Bekasi, terbakar pada Jumat (8/12/2023). Dua orang penjaga gudang mengalami luka-luka dalam kejadian ini.

Petugas Kompi C Pleton 5 menerima informasi kebakaran pukul 18.47 WIB. Sebanyak 9 unit armada dikerahkan menuju lokasi untuk proses pemadaman. Penanganan dinyatakan selesai pukul 22.10 WIB.

BACA JUGA: Upaya Preventif Agar Kebakaran di TPA/TPST Tidak Terulang Lagi

“Korsleting listrik diduga menjadi penyebab kebakaran,” ujar Kepala Seksi Komunikasi dan Investigasi Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Heri Kurnianto, dalam keterangannya.

Akibat insiden ini, kerugian ditaksir mencapai Rp5 miliar. Dua orang penjaga gudang dilaporkan menjadi korban dalam insiden tersebut.

“Dua orang mengalami luka-luka dalam kejadian ini,” pungkasnya. (oke)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin