Berita Bekasi Nomor Satu

Pemkab Bekasi Ajak Semua Kalangan Sukseskan MTQ

FOTO BERSAMA: Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan, foto bersama dengan unsur Forkopimda saat kegiatan Halalbihalal yang berlangsung di Aula Gedung Swatantra Wibawa Mukti Komplek Pemkab Bekasi Cikarang Pusat, Selasa (16/4). PROKOPIM PEMKAB BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi mengajak seluruh kalangan untuk mensukseskan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-38 tingkat Provinsi Jawa Barat, yang akan diselenggarakan pada 27 April hingga 5 Mei 2024 mendatang.

Demikian disampaikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, saat menggelar kegiatan Halalbihalal yang berlangsung di Aula Gedung Swatantra Wibawa Mukti Komplek Pemkab Bekasi Cikarang Pusat, Selasa (16/4).

Dalam kegiatan tersebut, turut dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Bekasi, Mantan Bupati dan Wakil Bupati Bekasi terdahulu, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, dan Ketua BPD se-Kabupaten Bekasi.

“Mudah-mudahan setelah lebaran ini dengan motivasi yang baru dengan semangat yang lebih tinggi layanan kita bisa lebih kita tingkatkan. Terutama dalam waktu dekat kita (Kabupaten Bekasi) akan menjadi tuan MTQ ke-38,” ujarnya.

BACA JUGA: 323 Ruang Kelas Rusak di Kabupaten Bekasi Direhabilitasi

Menurut Dani, ada empat prestasi yang ingin dicapai dengan hadirnya MTQ di Kabupaten Bekasi ini, yakni sukses dalam penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses ekonomi, dan sukses administrasi. Selain itu, Dani juga berharap penyelenggaraan MTQ ke-38 di Kabupaten Bekasi dapat lebih meriah dan lebih bermakna.

“Kita berharap MTQ di Kabupaten Bekasi lebih meriah, bermakna dan lebih membangun semangat Al-Qur’an, dan membumikan nilai-nilai Al-Qur’an di masyarakat Kabupaten Bekasi,” katanya.

Terakhir, dirinya juga mendorong para camat, kepala sekolah dan pihak pesantren untuk mengajak putra dan putrinya agar bisa menyaksikan perhelatan MTQ ke-38, mulai dari pembukaan MTQ, hingga Pawai Taaruf yang akan berlangsung di Central Park Meikarta.

“Ini semua terbuka untuk umum, kita bisa melihat bagaimana qori qoriah terbaik Jawa Barat tampil di perhelatan MTQ nanti,” pungkasnya. (and/adv)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin