Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Warga Bekasi Laksanakan Salat Gaib untuk Eril

Warga Bekasi Laksanakan Salat Gaib untuk Eril
Pelaksanaan Salat Gaib untuk Emmeril Kahn Mumtadz (Eril), putra sulung Gubernur Ridwan Kamil, usai Salat Jumat, Jumat (3/6).

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI SELATAN – Imbauan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat agar masyarakat melaksanakan Salat Gaib dan mendoakan Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) diikuti warga di Kota Bekasi.

Sejumlah masjid di wilayah Kota Bekasi terpantau melaksanakan Salat Gaib dan mendoakan Eril, putra sulung Gubernur Ridwan Kamil yang tenggelam di Sungai Aaree, Swiss. Pelaksanaan Salat Gaib dilakukan setelah Salat Jumat.

Pemkot Bekasi juga menyerukan pelaksanaan Salat Gaib kepada para pegawai melalui Surat Edaran No: 451.11/3978/Setda.TU.

Surat edaran pelaksanaan Salat Gaib untuk Eril ini sekaligus menindaklanjuti Surat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat No: 14/K8.03.03.04/KESRA, tanggal 2 Juni 2022, seruan untuk melaksanakan Salat Gaib.

Seperti diberitakan, setelah satu pekan dinyatakan hilang di Sungai Aaree, Swiss, Eril dinyatakan tenggelam oleh otoritas setempat. Hal itu diumumkan di kantor Kedubes Swiss. Inilah yang menjadi landasan pelaksanaan Salat Gaib untuk Eril.

Gubernur Ridwan Kamil beserta keluarga telah ikhlas menerima takdir ini. Orang nomor satu di Jawa Barat ini, dijadwalkan akan kembali ke Tanah Air hari ini, setelah sepekan sebelumnya menemani tim SAR dalam proses pencarian Eril. (pay)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin