Berita Bekasi Nomor Satu

Panjat Tebing Olahraga Favorit

Amanda Aurelia Rizakti Mattea

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Panjat Tebing merupakan olahraga ekstrim yang cukup digemari oleh berbagai kalangan, salah satunya Amanda Aurelia Rizakti Mattea (15).

“Saya mulai tertarik sejak SD, sampai saat ini Panjat Tebing menjadi olahraga favorit bagi saya,” ungkap siswa SMPN 25 Kota Bekasi ini.

Pelajar yang akrab disapa Amanda ini mengaku, Panjat Tebing menjadi olahraga cukup ekstrim. Namun dia tetap memberanikan diri untuk menjalaninya.

“Memang cukup eksrim, tapi karena itulah saya tertarik untuk mengikuti olahraga ini. Karena bisa melatih keberanian saya dan otot kaki serta tangan agar lebih kuat,” katanya.

Latihan Panjat Tebing lima kali dalam seminggu dijalani Amanda di Universitas Islam 45 Bekasi. Kemampuannya dalam olahraga ini tidak perlu diragukan.

Buktinya, dirinya berhasil meraih sejumlah kemenangan dalam lomba yang diikutinya. Antara lain, juara 2 Panjat Tebing Kota Bekasi 2018, juara 1 Panjat Tebing se-Jabeka 2020, juara 3 babak kualifikasi Porda Lead Team 2021 dan juara 3 babak kualifikasi Porda Speed Klasik Team 2021.

Amanda mengaku sangat bersyukur bisa meraih sejumlah prestasi tersebut. Dirinya berupaya untuk terus berlatih dengan baik agar kemampuannya dapat berkembang dan keinginannya untuk menjadi atlet Panjat Tebing bisa terwujud.

“Keinginan besar saya adalah ingin menjadi seorang atlet Panjat Tebing, makanya saat ini saya cukup semangat dalam berlatih,” pungkasnya. (dew)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin