Berita Bekasi Nomor Satu

Pilih Berkarier sebagai Abdi Negara

Aris Sadikin Asnawi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Lahir dari keluarga politisi tak membuat Aris Sadikin Asnawi (38) ikut terjun ke dunia politik. Ia justru lebih memilih berkarier sebagai abdi negara.

Aris merupakan putra dari mendiang Asnawi Wahyudin. Sepak terjang ayahnya dalam politik semasa hidup tak diragukan lagi. Asnawi pernah menjabat sebagai Kepala Desa Jatibaru selama dua periode dan dipercaya menjadi Ketua Apdesi Kabupaten Bekasi. Lalu pada periode 2014-2019, berhasil terpilih sebagai wakil rakyat Kabupaten Bekasi dari Fraksi Golkar.

Kepada Radar Bekasi, Aris mengaku mulai menapaki karirnya sebagai abdi negara sejak lulus kuliah D3 Keperawatan di akademi keperawatan Bani Saleh Bekasi pada 2006.

“Saya mengikuti tes CPNS melalui jalur umum dengan pesaing ribuan yang mendaftar. Dan Allah memudahkan jalan itu, saya terpilih menjadi PNS di Kabupaten Bekasi. Waktu itu jumlah formasi untuk D3 keperawatan ada 65 orang,” ujar lelaki yang kini menjabat sebagai Sekretaris Kecamatan Cikarang Timur tersebut.

Selama karirnya sebagai PNS, Aris telah mengisi sejumlah posisi jabatan yang mencerminkan keragaman pengalaman dan keterampilannya. Pada 2009, Aris ditempatkan di Puskesmas Kedung Waringin hingga 2011 dan kemudian berpindah ke Puskesmas Lemah Abang hingga 2012.

Pengalaman berikutnya melibatkan jabatan di Dinas Perhubungan, di mana Aris, dengan gelar Sarjana Ekonomi (SE) hasil ujian penyesuaian ijazah (PI), membuktikan kecakapannya. Selanjutnya, ia memutuskan untuk kembali ke Kecamatan Cikarang Pusat sebagai Kasubag Keuangan dari 2013 hingga 2017.

Aris juga merasakan tanggung jawab kepemimpinan sebagai Pelaksana Tugas (Pj) Kepala Desa (Kades) Sumbersari pada periode 2016-2017. Setelahnya, Aris meniti karir di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) sebagai Kepala Seksi Perencanaan dan Perkiraan Pengendalian Penduduk dari 2017 hingga 2020.

Pada 2020, Aris kembali dirotasi ke Dinas Ketahanan Pangan, menjabat sebagai Kasi Konsumsi Pangan selama tiga tahun hingga 2023. Puncak kariernya adalah ketika pada Januari 2023, Aris dipercaya sebagai Sekretaris Kecamatan Cikarang Timur.

Meski baru menjabat selama 11 bulan sebagai Sekretaris Kecamatan Cikarang Timur, Aris berhasil membawa Posyandu Mawar 4 Desa Labansari meraih juara tiga dalam lomba posyandu tingkat Kabupaten Bekasi. Peran aktifnya sebagai Ketua Pokjanal Posyandu Kecamatan Cikarang Timur memberikan kontribusi positif dalam pelayanan kesehatan masyarakat. Bahkan, Aris baru-baru ini mendapat pengakuan lebih lanjut sebagai pejabat idola humas kategori pejabat administrator teraktif di media sosial, sebuah prestasi yang diakui dalam rangka IKP Festival 2023.

“Alasan saya tertarik menjadi abdi negara, tentunya ingin mengabdikan diri kepada negara, khususnya tanah kelahiran saya Kabupaten Bekasi. Memberikan kontribusi yang nyata, dengan jabatan yang sekarang saya ingin memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” ungkapnya.

Sebagai abdi negara, Aris menegaskan bahwa keterlibatan dalam politik praktis adalah sesuatu yang harus dihindari. Saat ini, fokusnya utama meniti karir sebagai abdi negara.

Meskipun begitu, Aris tidak menutup kemungkinan untuk melanjutkan perjuangan politik yang telah ditempuh sang ayah setelah pensiun sebagai abdi negara.

“Peluang politik setelah pensiun saja mungkin. Tapi kita tidak tahu proses perjalanan kedepannya, yang terpenting sekarang mengabdi sebagai ASN,” ungkapnya. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin