Berita Bekasi Nomor Satu

Jadwal Tanding Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar

Timnas Indonesia berlatih menjelang laga melawan Irak di Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto PSSI.

RADARBEKASI.ID, QATAR Piala Asia 2023 akan dimulai hari ini, 12 Januari 2024 dan akan berlangsung hingga 10 Februari 2024 mendatang.

Sebagai tuan rumah Piala Asia 2023, Qatar telah menyiapkan sembilan stadion bertaraf Internasional.

7 diantaranya pernah dipakai dalam ajang Piala Dunia yang diselenggarakan di negara tersebut.

BACA JUGA: Ramalan Komputer Super Ini Ungkap Prediksi Posisi Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar

Pertandingan pertama akan mempertemukan tuan rumah dan juara bertahan, Qatar menghadapi Lebanon.

Qatar selain bertindak sebagai tuan rumah, mereka juga merupakan juara pada edisi sebelumnya. Pada Piala Asia 2019 Qatar meraih juara setelah mengalahkan Jepang di partai final.

Timnas Indonesia masuk dalam Grup D bersama Irak, Vietnam dan Jepang.

BACA JUGA: Timnas Indonesia Dilibas Iran 0-5 Jelang Piala Asia 2023 Qatar, Shin Tae Yong: Ada Masalah di Lini Belakang

Laga perdana timnas Indonesia menghadapi Irak akan berlangsung pada Senin (15/1/2014) waktu setempat atau pukul 21.30 WIB.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Ahmed bin Ali yang berkapasitas 21.282 penonton.

Secara head to head menghadapi Irak dalam tiga pertandingan terakhir timnas Indonesia selalu mengalami kekalahan.

Pertama, pada kualifikasi Piala Asia 2015 timnas Indonesia kalah dengan skor 1-0 saat bertandang ke Irak dan 2-0 saat bermain di kandang sendiri.

BACA JUGA: Shin Tae Yong Ingatkan Skuad Garuda Waspadai Jepang di Piala Asia 2023 Qatar

Kedua, pada kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dilaksanakan November kemarin timnas Indonesia juga mengalami kekalahan 5-1 di Basra.

Pada pertandingan kedua Piala Asia 2024 timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam pada Jumat, 19 Januari 2024 pada pukul 21.30 WIB.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Abdullah bin Khalifa yang berkapasitas 10.000 penonton.

Secara head to head menghadapi Vietnam, dalam tiga pertandingan terakhir timnas Indonesia belum sekalipun meraih kemenangan.

BACA JUGA: Bersiap Hadapi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tinggalkan Turki Menuju Qatar, Berikut Daftar Negara 1 Grup Indonesia di Piala Asia 2023

Pertama pada ajang Piala AFF 2021 Indonesia hanya meraih hasil imbang 0-0 ketika bermain kandang.

Kedua ketika semifinal leg pertama AFF 2023, timnas Indonesia juga meraih hasil imbang 0-0 di kandang. Ketiga Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam 2-0 ketika bertandang ke Hanoi dalam lanjutan semifinal Leg 2 Piala AFF 2023.

Pada pertandingan terakhir timnas Indonesia akan menghadapi raja Asia, yaitu Jepang.
Pertandingan Indonesia vs Jepang akan dilaksanakan pada 24 Januari 2024 pukul 18.30 WIB.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Ali Thumama yang berkapasitas 44.000 penonton.

Secara head to head menghadapi Jepang, dalam tiga pertandingan terakhir timnas Indonesia juga belum sekalipun menang.

Tiga pertemuan terakhir terjadi di tahun 1988 dan 1899 dua kali. Pada pertandingan di tahun 1988, Indonesia harus kalah melawan Jepang dengan skor 2-1.

Sedangkan pada dua pertandingan di 1989 Indonesia berhasil menahan imbang Jepang 0-0 pada pertandingan pertama. Namun kalah pada pertandingan kedua dengan skor 5-0. (jpc)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin