Berita Bekasi Nomor Satu

Teluk Bima Tercemar Limbah Misterius

RADARBEKASI.ID, Tercemar dengan limbah misterius, Teluk Bima yang indah kini berubah. Limbah berwarna kecoklatan berbentuk jelly sudah terjadi beberapa hari yang lalu.

“Sejak Selasa hungga Rabu 27 April hari ini yang kian parah, Ragam jenis ikan sekitar teluk pun mati,” tulis akun Instagram @mbojoinside, Rabu (27/4/22).
Diduga tercemarnya kawasan pantai tersebut karena adanya dedak yang terjatuh sehingga menutupi air laut dari pantai tersebut. Ada juga pihak yang menduga limbah tersebut berasal dari bocornya pipa minyak.

“Ada juga yang menyebut bahwa munculnya limbah itu berasal dari dasar laut,” ujar seorang pemerhati lingkungan yang tak disebutkan namanya yang berada di lokasi kejadian. “Tebalnya limbahnya sekitar lima centimeter dan bentuknya seperti jelly,” imbuh dia dilangsir dari lipuran6.com.

Peristiwa tersebut diungkapkan pernah terjadi, tetapi kejadian kali ini termasuk yang paling parah, lelaki tersebut menyebutkan fenomena terjadi limbah yang menyerupai bentuk jelly baru kali ini ditemuinya.

Biasanya limbah berupa minya. “Sekarang kalau dipegang bentuknya seperti jelly,” kata lelaki itu. “Dampaknya ikan-ikan pada mati,” tegasnya.


Solverwp- WordPress Theme and Plugin