Berita Bekasi Nomor Satu

7 Fakta Penangkapan Ammar Zoni Kasus Narkoba

Jumpa pers penetapan aktor Ammar Zoni sebagai tersangka atas dugaan kasus narkoba di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (10/3/2023). Foto: Romaida.

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Aktor Ammar Zoni menjadi perbincangan lantaran ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Sejumlah fakta terkait penangkapan Ammar Zoni pun akhirnya diungkap oleh pihak kepolisian.

Berikut 7 fakta kasus narkoba Ammar Zoni:

1. Lokasi dan waktu penangkapan Ammar Zoni.

Ammar Zoni ditangkap di rumahnya yang berlokasi di kawasan Sentul, Bogor pada Rabu (8/3/2023) malam.

BACA JUGA: Anggota DPRD Ini Ditangkap di Hotel, Ada Wanita dan Narkoba

“Benar, benar (Ammar Zoni),” kata Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Achmad Ardhy, Jumat (10/3/2023).

2. Sopir Ammar Zoni.

Sebelum menangkap Ammar Zoni, polisi menciduk sopir pribadinya yang berinisial M (35).

BACA JUGA: Anak Bandar Narkoba Tusuk Polisi Pakai Samurai, Ini Pemicunya

Selain itu, seorang rekan sopir berinisial R (37) juga ikut diamankan aparat.

Sopir M mengatakan narkoba yang disita polisi merupakan milik Ammar Zoni.

3. Barang bukti

Dari pengungkapan kasus Ammar Zoni tersebut, polisi mengamankan barang bukti sabu-sabu sekitar 1 gram.

BACA JUGA: Baru Gala Premier Film Hidayah, Revaldo Tertangkap Narkoba Lagi

4. Tes urine

Suami Irish Bella itu telah menjalani menjalani tes urine seusai ditangkap.

Adapun tes urine menunjukkan hasil bahwa Ammar Zoni dinyatakan positif mengonsumsi narkoba jenis sabu-sabu.

5. Ammar Zoni tersangka

Polres Metro Jakarta Selatan telah menetapkan Ammar Zoni sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu.

BACA JUGA: Tersandung Kasus Narkoba, Irjen Teddy Terancam Hukuman Mati

“Betul, sudah ditetapkan jadi tersangka terkait kasus sabu-sabu” beber Kompol Achmad Ardhy.

6. Kasus kedua Ammar Zoni

Ini bukan kali pertama Ammar Zoni terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.

Dia sebelumnya pernah ditangkap polisi terkait kasus narkoba pada 2017.

BACA JUGA: Perwira Polri Tertangkap Narkoba Polda Metro Jaya

7. Ammar Zoni minta maaf

Ammar Zoni dihadirkan saat konferensi pers kasus narkoba di Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (10/3/2023) malam.

Dalam kesempatan tersebut, pria berusia 29 tahun itu menyampaikan permintaan maaf kepada istrinya, Irish Bella, keluarga, dan masyarakat.

Ammar Zoni mengakui kesalahannya dan berharap tindakannya tidak ditiru oleh masyarakat. (jpnn)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin