Berita Bekasi Nomor Satu

Barcelona Tetap Ikut ESL, Lionel Messi Pilih Hengkang ke PSG⁣ ⁣

Lionel Messi
Lionel Messi


RADARBEKASI.ID, BARCELONA – Lionel Messi adalah satu dari sedikit pemain top dunia yang tidak setuju dengan European Super League (ESL) atau Liga Super Eropa.⁣

Bahkan jika klub Messi, Barcelona ngotot ikut Liga Super maka superstar berjuluk La Pulga itu dipastikan akan hengkang. Masa depan pemain internasional Argentina sudah mengapung sejak musim panas lalu, setelah mencoba dan gagal dalam upaya untuk meninggalkan Camp Nou dengan status bebas transfer.⁣

Presiden Barcelona Joan Laporta dan pelatih kepala Ronald Koeman telah berbicara positif tentang situasi tersebut dalam beberapa pekan terakhir, dengan Messi diperkirakan akan menandatangani kesepakatan baru.⁣

Namun, menurut The Mirror, pemenang Ballon d’Or enam kali itu sekarang berpikir ulang setelah pengumuman hari Minggu (18/4) tentang ESL dan dampak selanjutnya.⁣
Presiden UEFA, Aleksander Ceferin menegaskan bahwa setiap pemain yang dikontrak tim peserta Liga Super Eropa akan dilarang mewakili negara mereka di semua pertandingan FIFA, termasuk Piala Dunia dan Copa America.⁣

Itu berarti Messi kehilangan kesempatan untuk membimbing Argentina meraih trofi utama yang sudah lama didamba-dambakan. Sedangkan jika dia bergabung dengan PSG – yang tidak ikut ESL – dia masih bisa ambil bagian di kedua kompetisi itu.⁣

Manchester City adalah klub lain dengan peluang realistis untuk mengontrak Messi, tetapi mereka juga akan ikut ESL, yang bisa dimulai pada awal musim depan. (oke/fat/pojoksatu)⁣


Solverwp- WordPress Theme and Plugin