Berita Bekasi Nomor Satu

Ribuan Siswa SMA Kunjungi Campus Expo 2024

KUNJUNGI STAND: Sejumlah siswa SMA swasta di Kota Bekasi mengunjungi stand pameran kegiatan Campus Expo 2024 di Mega Bekasi Hypermall, Rabu (7/2/2024). ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Sebanyak 2.400 siswa SMA swasta mengunjungi Campus Expo 2024 di Mega Bekasi Hypermall. Ajang ini untuk memberikan edukasi dan meningkatkan minat siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Sekolah Swasta (FKSS) Kota Bekasi. Ketua Panitia Campus Expo 2024, Fadlan Jaelani kepada Radar Bekasi, Rabu (7/2/2024), mengatakan jumlah peserta didik SMA swasta di Kota Bekasi cukup banyak. Dengan menyelenggarakan Campus Expo 2024, diharapkan dapat meningkatkan minat siswa untuk melanjutkan pendidikan tinggi.

Fadlan mencatat bahwa sekitar 40-50 persen lulusan SMA swasta memilih melanjutkan ke perguruan tinggi.

“Kami berharap dengan adanya Campus Expo 2024 ini akan lebih menambah minat mereka untuk masuk ke perguruan tinggi,” ucapnya.

BACA JUGA: Mahasiswa Desak Jokowi Netral

Dari 80 sekolah SMA swasta di Kota Bekasi, tercatat ada 37 SMA swasta yang ikut serta dalam kegiatan ini, dengan target siswa yang hadir sebanyak 2.500.

“Kurang lebih ada 37 sekolah SMA swasta yang siswanya datang ke Campus Expo 2024, dengan jumlah siswa yang hadir 2.400, mendekati target yang kami inginkan,” terangnya.

Lanjut Fadlan, pesertanya saat ini masih terbatas, sehingga belum semua SMA swasta di Kota Bekasi bisa ikut hadir untuk meramaikan Campus Expo 2024.

“Tempatnya sangat terbatas, sehingga kami masih belum mengundang semua sekolah SMA, baik swasta maupun negeri, dan semoga di tahun berikutnya, bisa diadakan kembali dan bisa diikuti oleh semua SMA swasta dan negeri yang ada di Kota Bekasi,” harap Fadlan.

Sementara jumlah perguruan tinggi yang ikut serta meramaikan kegiatan Campus Expo 2024 ini sebanyak 44, baik dari Kota Bekasi maupun luar Kota Bekasi.

“Memang dari 44 perguruan tinggi yang ikut dalam kegiatan ini, tidak hanya dari Kota Bekasi, melainkan luar daerah,” tutur Fadlan.

Pihaknya berharap, pada tahun ini lulusan SMA swasta di Kota Bekasi dapat memiliki minat yang tinggi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

“Harapan kami, para lulusan SMA swasta tidak hanya sekedar meraih ijazah SMA saja, tapi bisa melanjutkan ke tingkat perguruan tinggi, sehingga prosentasenya akan terus meningkat setiap tahun,” pungkasnya. (dew)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin